home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Sandara Park Hingga Yubin Bongkar Lebih Banyak Metode Kencan Rahasia Idola K-Pop

Rabu, 03 Juli 2019 16:00 by muthiasp | 1101 hits
Sandara Park Hingga Yubin Bongkar Lebih Banyak Metode Kencan Rahasia Idola K-Pop
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Belakangan ini memang ramai diperbincangkan cara-cara yang digunakan pada idola K-Pop untuk saling mengenal, hingga bisa saja menjalin hubungan spesial. Tak hanya dengan sandwich Inkigayo, tetapi masih banyak cara lain yang digunakan mereka.

Pada episode terbaru program MBC ‘Video Star’, Sandara Park, Park Bom, Yubin, Jiyoon, dan Jieun yang merupakan member girl group membongkar metode-metode lain yang digunakan oleh para selebriti maupun idola K-Pop untuk saling berkenalan, salah satunya melalui stylist.

Jieun mengungkapkan, “Aku dengar mereka memberitahu stylist bahwa ada seeorang yang disukai, dan meminta tolong disampaikan pesan”. Jiyoon menambahkan, “Aku dengar mereka minta orang di dunia hiburan untuk menjodohkannya”.

Kemudian Yubin mengatakan jika mereka tahu nomor ponsel orang yang disukai, maka akan mengirimkan pesan ‘Aku penggemar mu. Aku mendukungmu’ atau ‘Aku ingin lebih mengenalmu’. Park Bom juga menceritakan bahwa jika komunikasi bisa saling berlanjut seusai bertemu di acara musik atau variety.

Jiyoon menyebutkan ada kafe sepi di Kawasan Chungdam dan Nonhyun, yang biasa dijadikan tempat kencan rahasia. Sedangkan Sandara Park menceritakan ada juga yang berkencan di mobil, hingga mendaki gunung pada malam hari.

Baca juga: Intip Sesi Foto Pre-Wedding Thunder dan Mimi Bareng Sandara Park, Romantis Banget!

“Berbeda jika artis itu sudah bekerja lama. Bagi mereka yang memiliki mobil, mereka akan menjemputmu dan berkencan di mobil. Jika kau tinggal sendiri, kau akan bertemu di rumah. Kau juga bisa pergi mendaki pada pukul 12 malam hari di musim panas sambil menikmati ayam goreng. Aku dengar tidak banyak orang disana,” papar Sandara Park.

Jiyoon kembali menyebutkan jika koridor di ruang tunggu program musik, dan tempat tertutup di dekat mesin minuman sebagai tempat favorit untuk bertemu, “Ada tempat di mana kau bisa tidak terlihat. Ada tangga di sana dan aku melihat beberapa pasangan bertemu ketika ingin ke kamar mandi. Mereka adalah orang yang berani”.

Jieun menambahkan, “Kau bisa menyapa dan melambaikan tangan, tapi beberapa idol melakukan tos. Alih-alih hanya sentuhan, mereka berpegangan tangan lalu berjalan. Kalian tidak [berjalin jari] di antara teman-teman jadi aku berpikir bahwa mereka sedang saling menggoda”.

Sandara Park juga mengatakan bahwa idola K-Pop saling bertukar pandang ketika berkumpul di dekat panggung, sebelum bersama-sama naik ke atas di akhir acara. Jiyoon mengaku jika sempat berkencan dengan selebriti saat debut, tetapi diselingkuhi, “Dia berkencan dengan tiga orang termasuk aku”.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)