home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jangan Lewatkan Keseruan 'Keep on Running Live in Jakarta', 17 Agustus-an Bareng Member Running Man!

Kamis, 01 Agustus 2019 22:26 by muthiasp | 1611 hits
Jangan Lewatkan Keseruan 'Keep on Running Live in Jakarta', 17 Agustus-an Bareng Member Running Man!
Image source: Tokopedia

DREAMERS.ID - Program variety SBS ‘Running Man’ sedang memanjakan penggemar di Indonesia pada tahun 2019 ini. Setelah datang pada bulan Mei kemarin, kini mereka akan kembali dengan formasi lengkap delapan member dalam acara jumpa fans.

Yoo Jae Suk, Ji Suk Jin, Kim Jong Kook, Song Ji Hyo, Haha, Lee Kwang Soo, Yang Se Chan, dan Jeon So Min akan kembali ke tanah air dalam jumpa fans yang bertajuk ‘Keep on Running Live in Jakarta’, yang akan diselenggarakan pada 17 Agustus 2019 mendatang, bertempat di Istora Senayan, Jakarta.

Para member tentunya akan berinteraksi secara langsung dengan penggemar yang hadir, melalui berbagai macam permainan seru. Tiket jumpa fans sudah dijual melalui Tokopedia sejak 1 Juli 2019. Penonton dibagi menjadi tiga kategori, yaitu Silver, Gold, dan Platinum.

Baca juga: Robert Pattinson Dikonfirmasi Mampir ke 'Running Man'

Tiket silver seharga 800 ribu rupiah, Gold dihargai Rp 1,550,000,-, dan Platinum dibandrol Rp 2,750,000,-. Ada paket bundling yang disediakan, yaitu Bundling A seharga Rp 3,250,000 di mana kamu bisa mendapatkan tiket platinum dan foto grup bersama member Running Man.

Serta Bundling B seharga Rp 1,900,000,- di mana kamu akan diberikan tiket gold dan poster bertandatangan member Running Man. Meski menjadi kedatangan kedua di tahun ini, namun jumpa fans ‘Keep on Running Live in Jakarta’ merupakan lawatan pertama kalinya ‘Running Man’ di Indonesia dengan member lengkap. So, don’t miss it!

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Kwon Yuri SNSD tampil beda dalam film terbarunya 'Intrusion'. Dalam wawancara eksklusif yang digelar pada 10 Maret, ia mengaku sengaja meninggalkan image cantik dan rapi yang melekat padanya demi menghidupkan karakter yang kasar dan penuh perjuangan....
  • HOT !
    J Hope BTS kembali menggebrak dunia musik dengan merilis single digital terbarunya bertajuk 'Sweet Dreams' yang menampilkan kolaborasi apik bersama penyanyi Miguel....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)