home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Intip Momen Di Balik Layar Adegan Ciuman Pertama Rowoon dan Kim Hye Yoon di 'Extraordinary You'

Sabtu, 02 November 2019 10:00 by fzhchyn | 8409 hits
Intip Momen Di Balik Layar Adegan Ciuman Pertama Rowoon dan Kim Hye Yoon di 'Extraordinary You'
Image source: MBC

DREAMERS.ID - Drama MBC Extraordinary You baru saja merilis video behind the scene dari adegan manis yang dilakukan Rowoon SF9 dan Kim Hye Yoon. Video tersebut juga menunjukkan bagaimana kedua bintang terus berlatih untuk menampilkan adegan terbaik.

Video dimulai dengan Rowoon berbaring di lantai untuk mengambil foto Kim Hye Yoon. Ia mencoba untuk membuat Kim Hye Yoon terlihat tinggi, namun pada akhirnya menyerah dan mengatakan, “Aku tidak jago mengambil foto.”

Dan saat syuting mulai, ia langsung berubah menjadi Ha Roo yang pemaludan dimarahi oleh Eun Dan Oh (Kim Hye Yoon) karena tak bisa mengambil foto yang ia inginkan. Aktris muda ini kemudian mencuri sorotan dengan mengucapkan banyak dialog improvisasi, dan Rowoon dengan bergurau mengatakan padanya untuk memberinya kesempatan melakukan improvisasi juga.

Baca juga: Rowoon dan Shin Ye Eun Dipasangkan dalam Drama Sageuk Baru

Rowoon dan Kim Hye Yoon kemudian pindah ke adegan berikutnya di mana mereka berfoto selfie, namun kesulitan karena perbedaan tinggi mereka. Kali ini, mereka bertukar ide tentang bagaimana mereka harus membagi dialog improvisasi, dengan damai mencapai kesepakatan tentang masalah tersebut.

Video kemudian beralih lagi ke adegan di mana keduanya akan melakukan adegan ciuman pertama yang dideskripsikan, “Ha Roo memeluk erat Dan Oh setelah berlari ke arahnya. Mereka berpelukan sebentar dan memeisahkan diri untuk sesaat. Lalu, Dan Oh dan Ha Roo saling menatap.”

Saat mereka berlatih untuk adegan ciuman, Rowoon dan Kim Hye Yoon tak bisa tak saling menggoda. Salah satu staf bercanda, “Kalian saling mengoda lebih dari biasanya karena gugup soal adegan ciuman, kan? Kalian mencoba menyembunyikan kecanggungan dengan saling menggoda.” Rowoon dan Kim Hye Yoon dengan ragu menjawab, “Iya.” Meski begitu, keduanya tampak profesional saat kamera menyala dan akhirnya sukses melakukan adegan ciuman pertama mereka.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Sungjong INFINITE berhasil memenangkan gugatan perdata melawan mantan agensinya, SPK Entertainment. Gugatan ini diajukan terkait pembayaran uang penyelesaian yang belum dibayarkan oleh agensi tersebut....
  • HOT !
    Perusahaan manajemen 333 secara resmi mengumumkan bahwa Son Ho Jun tidak hanya ikut mendirikan agensi ini, tetapi juga menjadi aktor pertama yang bergabung di bawah naungannya. ...
  • HOT !
    Park Shin Hye dikabarkan membintangi drama mendatang berjudul 'Miss Undercover Boss' setelah sukses besar memikat hati penonton lewat perannya di drama SBS 'The Judge from Hell' pada tahun lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)