home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Fans Khawatir Usai Staf Girl Group Everglow Diduga Positif Corona

Jumat, 03 April 2020 11:31 by muthiasp | 556 hits
Fans Khawatir Usai Staf Girl Group Everglow Diduga Positif Corona
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Pandemi corona memang membuat semua orang menjadi panik dan khawatir. Hal yang sama kini tengah dialami oleh penggemar dari girl group Everglow, karena seorang penumpang satu pesawat dengan Everglow, yang diduga staf agensi dinyatakan positif corona.

Dilansir dari laman Koreaboo pada 2 April, kantor Gangnam-gu merilis pernyataan rinci yang menunjukkan 4 kasus baru untuk hari itu di daerah Gangnam. Salah satu kasus melibatkan seorang wanita berusia 23 tahun, yang bekerja di sebuah manajemen artis yang tidak disebutkan namanya. 

Wanita itu berada di Amerika Serikat untuk urusan bisnis antara tanggal 3-15 Maret, dan kembali ke Korea pada 15 Maret melalui penerbangan Korean Air 82 (KE082). Dia terserang demam pada 27 Maret tetapi minum obat dan merasa lebih baik. Namun, dia diuji untuk Coronavirus pada 1 April, dan dikonfirmasi positif pada 2 April.

Baca juga: Slaaaay! EVERGLOW Bawa Pesan Spesial dalam Comeback Setelah 2 Tahun

Fans pun dibuat khawatir karena Everglow berada di pesawat yang sama dengan wanita tersebut saat pulang dari New York. Penggemar lantas menduga wanita itu kemungkinan memiliki ikatan dengan Everglow sebagai staf agensi, dilihat dari jam mendarat dan keluar bandara, serta jejak perjalanan wanita itu.

Lebih lanjut yang mendukung klaim fans tersebut adalah bahwa penampilan Everglow di Dreaming Radio Park Kyung pada 2 April malam, dibatalkan 3 jam sebelum penampilan dijadwalkan mereka. Hingga saat ini Yuehua Entertainment selaku agensi yang menaungi belum memberikan tanggapan.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Kwon Yuri SNSD tampil beda dalam film terbarunya 'Intrusion'. Dalam wawancara eksklusif yang digelar pada 10 Maret, ia mengaku sengaja meninggalkan image cantik dan rapi yang melekat padanya demi menghidupkan karakter yang kasar dan penuh perjuangan....
  • HOT !
    J Hope BTS kembali menggebrak dunia musik dengan merilis single digital terbarunya bertajuk 'Sweet Dreams' yang menampilkan kolaborasi apik bersama penyanyi Miguel....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)