home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Siapa Saja yang Naik dan Turun Posisi di Chart Billboard Wolrd Albums Minggu Ini?

Rabu, 12 Agustus 2020 10:30 by fzhchyn | 633 hits
Siapa Saja yang Naik dan Turun Posisi di Chart Billboard Wolrd Albums Minggu Ini?
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Chart terbaru Billboard World Albums untuk pekan yang berakhir pada 15 Agustus telah dirilis. BTS dengan albumnya ‘Map of the Soul: 7’ yang selama beberapa minggu lalu berada di puncak harus turun di posisi No. 2 di minggu ini, tergeser oleh ‘The Lion King: The Gift’.

Sementara album BTS ‘Love Yourself: Answer’ menduduki posisi No. 3 di chart World Albums minggu ini, diikuti oleh NCT 127 dengan album ‘Neo Zone’ di No. 4 dan album BTS ‘Map of the Soul: Persona’ di No. 5.

Stay Kids 'Go Live' juga masih mempertahan posisinya dalam chart untuk minggu kedelapan, di mana sekarang berada di peringkat No. 6. Kemudian SuperM dengan ‘SuperM: The 1st Mini Album’ naik ke posisi No. 7 di minggu ini.

Baca juga: Kejar Pasar Global, Kakao Entertainment Jalin Kerjasama dengan Billboard

Album baru ATEEZ ‘Zero: Fever Part.1’ yang debut di chart pada minggu lalu, berhasil mempertahankan posisinya di No. 8 untuk chart pekan ini. Sementara BTS dengan album ‘Love Youself: Tear’ juga naik ke peringkat No. 9.

Selanjutnya ada BLACKPINK ‘Kill This Love’ di No. 10, album Jepang BTS ‘Map of the Soul: 7 ~The Journey~’ di No. 11, album OST BTS ‘BTS WORLD’ di No. 14, dan BTS ‘Love Yourself: Her’ yang masuk lagi dalam chart di No. 15.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....
  • HOT !
    G Dragon dan Han So Hee terlibat rumor asmara setelah diduga melakukan lovestagram atau mengunggah foto yang sama di Instagram masing masing....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)