home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Resmi Wamil, Hongbin eks VIXX Titip Pesan untuk Fans

Selasa, 18 Agustus 2020 19:00 by muthiasp | 445 hits
Resmi Wamil, Hongbin eks VIXX Titip Pesan untuk Fans
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Pada 18 Agustus, Hongbin mantan member grup VIXX secara resmi masuk wajib militer. Tepat di hari pertamanya, ia meninggalkan pesan untuk para penggemar melalui laman komunitas Twitch, tempatnya melakukan siaran.

"Proses wajib militer dan bekerja menuju tanggal keluar baru dimulai hari ini, tetapi aku pikir ini akan menjadi waktu untuk menyelesaikan sesuatu yang telah membebani pikiranku, jadi sebagian dari diriku merasa dibebaskan," tulisnya.

Hongbin bertekat untuk menyelesaikan wajib militer dengan aman, "Aku akan pergi dan menerima pelatihan dengan aman". Lalu menambahkan, "Dan setelah melindungi negara dengan baik, aku akan kembali melakukan siaran lagi di negara yang aman".

"Aku mungkin berubah lahiriah atau batiniah setelah kembali dari militer, tetapi aku akan pergi dan kembali dengan senyuman, selalu mengingat perasaan ingin kembali bersenang-senang sambil tertawa dan berbicara bersama lagi," kata Hongbin.

Cowok kelahiran 1993 ini belum lama mengejutkan penggemar dengan memilih keluar dari VIXX. Lalu di hari yang sama mengumumkan tanggal wajib militernya, di mana ia akan menjalani tugas sebagai tentara aktif selama dua tahun.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Tim produksi drama JTBC The Tale of Lady Ok, SLL JoongAng mengambil tindakan terhadap distributor China yang merilis rekaman yang belum ditayangkan di Korea Selatan....
  • HOT !
    IU telah diakui atas pengaruh dan nilainya sebagai musisi global di luar Korea. Pada 18 Desember, EDAM Entertainment mengumumkan bahwa IU baru baru ini terpilih sebagai perwakilan Korea untuk 'Global No. 1 Artist Series' versi Billboard....
  • HOT !
    Penyanyi sekaligus aktor Lee Seung Gi mengunjungi tempat penuh makna sambil menggendong putrinya yang berusia 10 bulan....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)