DREAMERS.ID - Mantan suami Amber Heard, Johnny Depp lebih dulu dipecat dari perannya dalam film ‘Fantastic Beast’ menyusul kekalahannya dalam kasus melawan majalah The Sun yang menyebutnya sebagai pemukul istri. Kini giliran Amber Heard yang disasar agar keluar dari film ‘Aquaman 2’.
Muncul petisi online di situs Change.org berjudul ‘Hilangkan Amber Heard dari Aquaman 2’ yang telah ditanda tangani lebih dari satu juta orang pada 12 November 2020. Para penanda tangan meminta agar Boss Warner Bros melakukan hal yang sama pada Amber Heard.
Meski muncul petisi meminta agar dipecat, Amber Heard tetap percaya diri akan mengulangi perannya sebagai Mera dalam film tersebut. "Saya sangat bersemangat dengan banyaknya cinta dan apresiasi penggemar yang diperoleh 'Aquaman', dan itu telah mengumpulkan begitu banyak kegembiraan untuk Aquaman dan Mera, dan itu berarti kami akan kembali," kata Heard kepada Entertainment Weekly.
Baca juga: Johnny Depp Sumbangkan Uang Ganti Rugi dari Amber Heard ke Badan Amal
“Saya sangat bersemangat untuk memfilmkan itu. Hanya fans yang benar-benar membuat 'Aquaman' dan 'Aquaman 2' terjadi. Saya bersemangat untuk memulai tahun depan,” ujar aktris berusia 34 tahun itu.Sementara itu, Amber Heard masih menghadapi gugatan pencemaran nama baik dari Johnny Depp. Depp menegaskan bahwa dirinya tidak pernah melakukan kekerasan pada mantan istrinya dan menyangkal semua klaim Amber Heard terhadapnya.
(bef)