home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Rilis Lagu Baru, Baekhyun EXO Akan Gelar Konser Solo Online

Senin, 21 Desember 2020 18:20 by muthiasp | 1910 hits
Rilis Lagu Baru, Baekhyun EXO Akan Gelar Konser Solo Online
Image source: SM Entertainment

DREAMERS.ID - Jelang akhir tahun, Baekhyun menghadiahkan penggemar dengan lagu barunya berjudul 'Amusement Park' yang dirilis pada Senin (21/12) pukul 6 sore KST. Kejutan lainnya, ia juga akan menggelar konser solo.

Melalui berbagai platform online, Baekhyun merilis lagu 'Amusement Park' dan juga video penampilan langsungnya. Lagu tersebut hadir dengan genre R&B dan tempo yang sedang, cocok didengarkan untuk santai.

Lagu spesial untuk penggemar itu diciptakan oleh iHwak, Royal Dive, dan Saimon. Sedangkan liriknya ditulis oleh iHwak dan Royal Dive yang membandingkan cinta untuk seseorang dengan sebuah taman hiburan.

Baca juga: Baekhyun, B.I, dan Jey Bakal Manggung di OVERPASS Jakarta, Tiket Mulai dari 1,3 Juta!

Bersamaan dengan itu SM Entertainment mengumumkan bahwa Baekhyun akan menggelar konser solo perdana secara online melalui Beyond Live, yang bertajuk BAEKHYUN: LIGHT, pada 3 Januari 2021 mendatang.

Harga tiket belum diungkap, namun penggemar bisa bersiap karena akan mulai dijual pada 24 Desember 2020 pukul 3 sore waktu Korea. Tiket dijual melalui aplikasi V Live dan SMTOWN & STORE.

Baekhyun memulai debutnya dengan EXO pada tahun 2012. Lalu sukses menjadi solois sejak debut pada Juli 2019 dengan lagu UN Village. Tahun ini, ia kembali merilis album pada Mei 2020 bertajuk 'Delight' dengan lagu utama 'Candy'.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Ibu dari aktris mendiang Kim Sae Ron, yang terus berselisih pendapat mengenai apakah ia pernah berpacaran dengan aktor Kim Soo Hyun saat masih di bawah umur, akhirnya buka suara untuk pertama kalinya sejak kabar duka putrinya....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, telah merilis pernyataan resmi untuk menepis semua rumor miring terkait sang aktor dan mendiang Kim Sae Ron....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)