home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Review Film Sweet & Sour: Plot Twist Kisah Cinta Si Bucin dan Perselingkuhan

Senin, 07 Juni 2021 10:20 by muthiasp | 1721 hits
Review Film Sweet & Sour: Plot Twist Kisah Cinta Si Bucin dan Perselingkuhan
Image source: Netflix

DREAMERS.ID - Film Sweet & Sour yang dibintangi Jang Ki Yong, Chae Soo Bin, dan Krystal f(x) akhirnya tayang di Netflix mulai 4 Juni kemarin. Film berdurasi 1 jam 41 menit ini akan memperlihatkan kisah cinta yang awalnya manis sampai menjadi asam.

Dikisahkan Jang Hyuk (Jang Ki Yong) berpacaran selama bertahun-tahun dengan Da Eun (Chae Soo Bin). Awal pacaran mereka sangat manis sampai suatu hari Jang Hyuk dipindah kerja ke perusahaan besar di Seoul.

Saat awal-awal masuk kerja di Seoul, Jang Hyuk begitu percaya diri bisa menjalani hari-hari dengan semangat. Namun pekerjaan yang berat dan macetnya perjalanan ke Incheon membuatnya lelah.

Alhasil, hubungannya dengan Da Eun pun merenggang. Da Eun yang berprofesi sebagai perawat juga stress karena atasannya yang tidak bersahabat dan selalu mendapat jam kerja tidak enak.

Baca juga: Sudah Resmi Wamil, Inilah Drama dan Film Jang Ki Yong yang Dirilis Tahun Ini

Di tempat kerja, Jang Hyuk bertemu dengan karyawan baru bernama Bo Yeong (Krystal). Awalnya, mereka bersaing untuk mendapat perhatian dari atasan. Lalu ditugaskan bekerja sama. Bo Yeong pun tertarik dengan Jang Hyuk.

Di saat yang sama, hubungan Jang Hyuk dan Da Eun semakin diuji. Bukan hanya karena kehadiran Bo Yeong yang membuat Jang Hyuk khilaf, tetapi juga masalah besar yang akhirnya semakin menjauhkan keduanya.

Namun bukan hanya Jang Hyuk yang mencari 'pelarian' dengan Bo Young saja, tetapi kisah Da Eun di rumah sakit yang justru menjadi plot twist mengejutkan yang membuat tercengang. Khususnya, perhatikan adegan di bandara ya, Dreamers.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Girl group KISS OF LIFE berhasil menyelesaikan tur konser 2025 KISS OF LIFE 1ST WORLD TOUR [KISS ROAD] di Eropa, dan kini mereka siap untuk menjalani tur konser di Asia....
  • HOT !
    Pengadilan telah memutuskan bahwa anggota grup NewJeans tidak boleh melakukan aktivitas independen secara terpisah dari agensi mereka, ADOR. Namun, para member NewJeans segera membantah putusan tersebut dan menyatakan akan mengajukan keberatan....
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)