home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Beli Album SEVENTEEN, Fans Ini Dapat Photocard Taemin SHINee

Selasa, 22 Juni 2021 11:50 by muthiasp | 1686 hits
Beli Album SEVENTEEN, Fans Ini Dapat Photocard Taemin SHINee
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Wajar apabila isi album artis seagensi ada yang tertukar, namun apa jadinya jika artis beda agensi 'menyelinap' di album artis agensi lain? Hal kocak itu baru saja dialami oleh penggemar SEVENTEEN yang mendapat 'bonus' photocard Taemin SHINee.

Pada 18 Juni kemarin, SEVENTEEN baru saja merilis mini album terbaru bertajuk Your Choice. Seperti biasa, album fisiknya dilengkapi dengan photocard random anggota SEVENTEEN. Namun, beberapa penggemar juga mendapat photocard Taemin SHINee.

Melalui Twitter, beberapa Carat (nama fandom SEVENTEEN) yang berasal dari Jepang mengungkapkan bahwa mereka mendapatkan photocard Taemin. Ini kemungkinan merupakan kumpulan dari kesalahan cetak photocard untuk album Taemin 'Advice', yang dirilis pada bulan Mei.

Baca juga: Unit Baru Hoshi dan Woozi SEVENTEEN Umumkan Rilis Single Perdana 'BEAM' Bulan Depan

Pasalnya, album Advice milik Taemin dan Your Choice milik SEVENTEEN diproduksi oleh distributor yang sama. Banyak penggemar, baik Carats dan SHINee Worlds (nama fandom SHINee), senang melihat Taemin membuat kejutan di album SEVENTEEN.

Taemin sendiri saat ini tengah menjalani wajib militer yang dimulai pada 31 Mei kemarin. Ia akan bertugas sebagai anggota band militer. Sedangkan SEVENTEEN baru saja meraih gelar quadruple million seller melalui mini album Your Choice.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....
  • HOT !
    Dispatch merilis laporan eksklusif yang mengungkap tekanan yang didapat mendiang Kim Sae Ron dalam beberapa tahun sebelum akhir hayatnya, yang melibatkan aktor Kim Soo Hyun dan mantan agensinya, Gold Medalist....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)