home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Deretan Idol K-Pop Cowok yang Paling Banyak Dicari Pada Tahun 2021 (Part 1)

Senin, 11 Oktober 2021 15:30 by Rie127 | 1014 hits
Deretan Idol K-Pop Cowok yang Paling Banyak Dicari Pada Tahun 2021 (Part 1)
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Pada 9 Oktober lalu, netizen membagikan hasil kueri atau data yang menunjukkan 10 idol K-Pop yang paling banyak dicari oleh remaja di Naver pada tahun 2021. Filter yang dipilih adalah semua jenis kelamin berusia hingga 18 tahun keatas.

Dilansir dari Allkpop, berikut ini merupakan deretan idol K-Pop cowok yang paling banyak dicari dari bulan Januari hingga September 2021 lalu.

1. Cha Eunwoo ASTRO

Sejak awal tahun 2021, Cha Eunwoo memang sering diperbincangkan oleh penggemar K-Pop terlebih saat ia membintangi drama ‘True Beauty’ dan berperan sebagai Lee Suho.

Tidak hanya tampan, Eunwoo juga memiliki manners yang baik sehingga penggemar juga engga bakal bosen buat ngomongin member ASTRO satu ini.

2. V BTS

Siapa nih yang bucin banget sama Kim Taehyung? Pemilik nama panggung V ini juga sering banget diperbincangkan oleh kpopers hingga non-kpopers. Memiliki wajah yang ganteng, senyuman manis, dan swag saat dipanggung memang selalu sukses membuat penggemar meleyot, Dreamers.

Baca juga: Cha Eun Woo ASTRO Umumkan Tanggal Fancon di Jakarta

3. Baekhyun EXO

Di tahun ini, Baekhyun cukup memanjakan penggemar dengan melakukan comeback solo dan bersama EXO lewat ‘Don’t Fight The Feeling’. Namun, penggemar juga bersedih ketika Baekhyun memutuskan untuk melakukan wamil di hari ulang tahunnya, 6 Mei lalu.

4. Jungkook BTS

Selain V, sang golden maknae dari BTS juga masuk kedalam idol K-Pop cowok yang namanya paling dicari di situs Naver pada tahun 2021. Ditambah dengan kemunculan berita yang mengabarkan bahwa Jungkook telah membeli apartement seharga 97 miliar di Itaewon. Wah, anak muda kaya raya yaa, Dreamers.

5. Jimin BTS

Kembali datang dari member BTS, Jimin berada di posisi ke-5 sebagai ke dalam idol K-Pop cowok yang namanya paling dicari di situs Naver pada tahun 2021. Selain suaranya yang halus, Jimin juga selalu sukses membuat penggemar jatuh cinta dengan sikap serta rayuannya yang bikin penggemar engga bisa move on.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Band indie asal Korea Selatan, wave to earth berhasil menggelar konser kedua mereka di Indonesia. Konser yang bertajuk 0.03 World Tour in Jakarta tersebut digelar pada 13 Februari pukul 20.00 WIB dipromotori oleh CK Star ID....
  • HOT !
    Jisoo BLACKPINK dan Dahyun TWICE, yang memperluas jangkauan mereka sebagai aktor, menghadapi 'ujian akting idola' dengan peran utama mereka masing masing dalam drama Coupang Play 'Newtopia' dan film 'You Are the Apple of My Eye'....
  • HOT !
    Kabar tersebar bahwa Karina aespa akan tampil dalam video musik lagu baru G Dragon....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : natadecocoo
Cast : Chanyeol Park, OC, Byun Baekhyun, EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)