home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

D.O. EXO dan Won Jin Ah Rampung Syuting Film Fantasi Romantis

Selasa, 08 Februari 2022 10:10 by fzhchyn | 604 hits
D.O. EXO dan Won Jin Ah Rampung Syuting Film Fantasi Romantis
Image source: Hive Media Corp

DREAMERS.ID - Do Kyungsoo alias D.O EXO dan Won Jin Ah telah menyelesaikan proses syuting untuk film terbaru mereka. Pada 7 Februari, perusahaan produksi Hive Media Corp mengungkapkan bahwa ‘Secret’, yang mulai syuting pada November lalu, telah merampungkan syuting pada 21 Januari.

‘Secret’ adalah remake Korea dari film Taiwan 2008 dengan judul yang sama. Film romantis fantasi ini menceritakan kisah yang terungkap saat si jenius piano dan mahasiswa musik Yoo Joon (D.O.) secara kebetulan bertemu dengan Jung Ah (Won Jin Ah), yang memainkan musik ajaib di ruang latihan lama di kampus.

D.O. berperan sebagai pianis jenius Yoo Joon yang sedang mengalami keterpurukan, sementara Won Jin Ah mengambil peran mahasiswa musik Jung Ah yang menyimpan rahasia.

Shin Ye Eun juga membintangi film tersebut sebagai In Hee, seorang pemain biola yang percaya diri yang merupakan perwakilan mahasiswa departemen dari jurusan musik instrumental.

‘Secret’ akan dipimpin oleh sutradara Seo Yoo Min, yang mengerjakan film seperti ‘Happiness’, “’April Snow’, ‘You Call It Passion’, dan ‘Recall’, serta diproduksi oleh Hive Media Corp, yang sebelumnya merilis  ‘Inside Men’, ‘The Man Standing Next’, dan ‘Deliver Us From Evil’.

Baca juga: Album Doh Kyung Soo 'Blossom' Puncaki Chart iTunes di 36 Negara

Setelah menyelesaikan syuting, D.O. berbagi, “Itu adalah lokasi yang sangat bahagia karena aku bisa bekerja sama dengan sutradara dan aktor yang hebat. Aku pikir ini akan menjadi produksi yang akan memberikan emosi yang tak terlupakan kepada pemirsa.”

Won Jin Ah berkomentar, “Aku tidak berpikir ak akan bisa melupakan waktu spesialku hidup sebagai Jung Ah. Harap mengantisipasi proyek yang memiliki musik dan cinta bersama.”

Terakhir, sutradara Seo Yoo Min berkomentar, “Saya berterima kasih kepada semua aktor dan anggota staf yang bekerja keras sampai akhir untuk membuat produksi yang luar biasa."

"Saya akan bekerja keras pada paruh kedua produksi dengan harapan bahwa produksi ini menjadi salah satu yang memberikan waktu ajaib kepada pemirsa seperti dalam kisah dua karakter utama.”

‘Secret’ akan tayang di bioskop setelah menyelesaikan tahap pasca produksinya.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Setelah debut akting melalui film layar lebar You Are the Apple of My Eyes, Dahyun TWICE siap untuk lebih mendalami akting dengan mengambil proyek drama....
  • HOT !
    Jungkook BTS sekali lagi menunjukkan popularitas global dengan mencatat lagu solo ketiganya yang mencapai 1 miliar streaming di Spotify, platform musik terbesar di dunia....
  • HOT !
    Pusat publikasi beragam produk Korea Selatan, Korea 360 akan merayakan hari jadi mereka yang kedua dengan menggelar acara spesial KOREA 360 2nd Anniversary : < 2GETHER >....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)