home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

LE SSERAFIM Umumkan Nama Fandom Resmi 'FEARNOT', Ini Maknanya

Senin, 08 Agustus 2022 11:30 by fzhchyn | 1849 hits
LE SSERAFIM Umumkan Nama Fandom Resmi 'FEARNOT', Ini Maknanya
Image source: Dispatch

DREAMERS.ID - LE SSERAFIM telah memberikan nama resmi untuk fandom mereka. Tiga bulan sejak debutnya pada bulan Mei lalu, girl group Source Music ini akhirnya mengumumkan nama untuk para penggemar mereka, yaitu FEARNOT!

Pada 8 Agustus tengah malam KST, LE SSERAFIM merilis video logo motion baru yang mengungkapkan nama fandom atau fanclub resmi mereka ‘FEARNOT’. Selain mengungkap nama dan logo resmi, Source Music juga merilis pernyataan yang menjelaskan makna di balik nama tersebut.

FEARNOT adalah permainan kata-kata yang menggabungkan dua frasa bahasa Inggris dan Korea yang terpisah, karena LE SSERAFIM adalah anagram untuk "IM FEARLESS", arti bahasa Inggris dari "FEARNOT" terkait erat dengan arti nama grup.

Namun, pengucapan bahasa Korea dari "FEARNOT" (피어나 dibaca: pieona/fiona) juga terdengar mirip dengan frasa Korea yang berarti "mekar."

Baca juga: LE SSERAFIM Puncaki Hanteo Chart Hingga iTunes dengan Album Baru 'HOT'

Dalam pernyataan lengkapnya, agensi menyampaikan, “Kami di sini untuk mengungkapkan nama fandom resmi ‘FEARNOT’ untuk LE SSERAFIM dan para penggemar.”

“'FEARNOT', yang merupakan homonim dari “mekar” dalam bahasa Korea, memiliki arti bahwa LE SSERAFIM berbaris maju tanpa rasa takut dan penggemar yang “tidak takut” mencintai dan mendukung LE SSERAFIM berkumpul untuk “mekar” setiap saat.”

“Kami mengucapkan terima kasih yang tulus kepada FEARNOT kami yang mengirimkan LE SSERAFIM banyak cinta dan kami meminta cinta dan dukungan Anda yang berkelanjutan. Terima kasih,” tutup pernyataan agensi.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Kelima member NewJeans telah menyelesaikan pendaftaran hak merek dagang untuk nama tim baru mereka, NJZ. Sebelumnya pada 7 Februari lalu, para member mengumumkan awal baru dengan nama tim "NJZ"....
  • HOT !
    Boy group THE BOYZ dan fandom THE B kehilangan Sangyeon untuk sementara waktu karena ia akan menjalankan tugas wajib militer ....
  • HOT !
    Keluarga mendiang penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia pada tanggal 10 Maret, memutuskan untuk menyumbangkan seluruh uang duka cita yang terkumpul selama masa pemakaman atas nama almarhum....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)