DREAMERS.ID - Koo Jun Yeop mengucapkan perpisahan terakhir kepada mendiang istrinya, Barbie Hsu. Upacara pemakamannya digelar pada 15 Maret di Taman Peringatan Jinbaoshan, Kota Xinbei, Taiwan.
Pada hari itu, upacara pemakaman dihadiri oleh suaminya, Koo Jun Yeop, kedua anak Barbie Hsu, adiknya Dee Hsu, serta ibunya Huang Chun Mei, yang bersama-sama melepas kepergian almarhumah.
Awalnya, keluarga mempertimbangkan pemakaman pohon sesuai dengan keinginan Barbie Hsu semasa hidup, namun setelah pertimbangan matang, mereka memutuskan untuk mengubah lokasi pemakaman.
Koo Jun Yeop mengatakan, “Saya ingin ada ruang independen yang bisa saya kunjungi kapan saja untuk bersama dia,” dan akhirnya memilih Jinbaoshan sebagai tempat pemakaman terakhir.
Jinbaoshan adalah taman peringatan terkenal di Taiwan, tempat banyak bintang seperti Teresa Teng, Coco Lee, dan Yi Wen beristirahat abadi. Pihak keluarga dikabarkan juga sedang mempertimbangkan pembangunan patung untuk mengenang almarhumah.
Jasad Barbie Hsu telah dikremasi di Jepang selama tiga hari dan dipindahkan ke Taiwan pada tanggal 5 Maret. Namun, Koo Jun Yeop tidak bisa langsung melaksanakan pemakaman. Setelah menyimpan abu jenazah di rumah selama sebulan untuk mempersiapkan perpisahan, ia akhirnya menggelar upacara pemakaman pada hari ini.
(fzh)