DREAMERS.ID - Pada 2 Februari, Star News melaporkan bahwa aktor Lee Yi Kyung telah menerima tawaran untuk membintangi drama terbaru berjudul ‘Marry My Husband’ sebagai pemeran utama bernama Park Min Hwan.
Menanggapi laporan tersebut, agensi Lee Yi Kyung SANGYOUNG ENT berbagi, “Ia menerima tawaran untuk membintangi drama dan saat ini sedang meninjaunya. Tidak ada yang dikonfirmasi.”
Berdasarkan novel web penulis Sung So Jak dengan judul yang sama, ‘Marry My Husband’ menceritakan tentang kisah balas dendam Kang Ji Won yang sakit hati ketika ia menyaksikan sahabatnya, Jung Soo Min dan suaminya, Park Min Hwan berselingkuh dan dibunuh oleh Park Min Hwan.
Baca juga: 'The Queen Who Crowns' Akan Tayangkan Prekuel Romantis Cha Joo Young dan Lee Hyun Wook
Kejadian tersebut membuat Kang Ji Won melakukan perjalanan kembali 10 tahun ke masa lalu dan membalas dendam dengan Yoo Ji Hyeok, kepala departemen yang bekerja di perusahaan yang sama dengannya.Lee Yi Kyung sendiri saat ini sedang tampil di beberapa acara televisi termasuk ‘How Do You Play’, ‘Midnight Horror Story’, dan ‘I Am Solo’. Belum ada detail lebih lanjut mengenai drama ini namun drama ini akan memulai syuting pada paruh kedua tahun 2023.
(Rie127)