home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Peringkat NewJeans Semakin Naik di Minggu Keempat Billboard Hot 100

Rabu, 08 Februari 2023 11:00 by fzhchyn | 720 hits
Peringkat NewJeans Semakin Naik di Minggu Keempat Billboard Hot 100
Dreamers.id

DREAMERS.ID - NewJeans kembali mengalami peningkatan di chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu barunya ‘OMG’! Ini merupakan minggu ketiga untuk lagu tersebut berada di chart dan minggu keempat untuk NewJeans secara keseluruhan.

Menurut chart terbaru per 11 Februari yang dirilis oleh Billboard, lagu utama NewJeans 'OMG' menempati posisi No. 77 dalam chart single Billboard Hot 100, naik 2 peringkat dari minggu sebelumnya.

'OMG' pertama kali memasuki chart Hot 100 pada 28 Januari di No. 91, kemudian naik ke No. 79 (per 4 Februari) dan menaikkan peringkat setiap minggu.

Baca juga: Hanni Sempat Jadi Siri, NewJeans Kini Kolaborasi dengan Apple

Tidak seperti tren umum yang menggambar kurva ke bawah seiring berjalannya waktu, ini adalah bukti meningkatnya minat dan popularitas NewJeans di kalangan penggemar musik di seluruh dunia.

Lagu 'Ditto' dari single album 'OMG' menempati peringkat ke-90 di Billboard Hot 100 minggu ini dan masuk chart selama empat minggu berturut-turut. Secara khusus, karena 'OMG' dan 'Ditto' adalah pencapaian yang diraih tanpa aktivitas lokal atau promosi di AS, ini menunjukkan potensi pertumbuhan mereka yang tak terbatas.

Lagu debut ‘Hype boy’ yang dirilis pada Agustus tahun lalu masih mendapatkan popularitas, di mana lagu menempati peringkat ke-34 dan ke-62 di Billboard Global Excl. U.S. dan Global 200. Lagu debut lainnya, ‘Attention’, masing-masing juga menempati peringkat 108 dan 152 di dua chart tersebut.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Sub unit MAMAMOO+ Solar dan Moonbyul resmi comeback dengan merilis album single pertama mereka 'ACT 1, SCENE 1' yang menampilkan lagu utama 'GGBB' dan lagu pra rilis 'Chico malo' pada 29 Maret....
  • HOT !
    Netflix mengumumkan bahwa serial Korea terbaru Black Knight yang menampilkan Kim Woo Bin sebagai pemain utama akan tayang pada 12 Mei 2023....
  • HOT !
    NMIXX mencapai angka penjualan yang mengesankan untuk album terbaru mereka! Minggu lalu, girl grup rookie ini resmi comeback dengan merilis mini album pertama ‘expérgo’ yang menampilkan lagu utama ‘Love Me Like This’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)