home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Park Seo Joon Akan Menjadi Bintang Tamu IU's Palette

Rabu, 29 Maret 2023 16:31 by muthiasp | 930 hits
Park Seo Joon Akan Menjadi Bintang Tamu IU's Palette
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Park Seo Joon dan IU akan menjalani promosi yang tidak biasa untuk film 'Dream'. Secara khusus, Park Seo Joon akan menjadi bintang tamu dalam konten YouTube IU 'IU's Palette'.

Pada 27 Maret, outlet media STARNEWS melaporkan bahwa Park Seo Joon akan menjadi bintang tamu di acara talkshow YouTube IU 'IU's Palette' pada bulan April mendatang.

Menanggapi laporan tersebut, agensi Park Seo Joon, Awesome ENT mengonfirmasi, “Benar bahwa Park Seo Joon muncul di 'IU's Palette'.” Agensi menambahkan bahwa syuting belum dilakukan dan masih menunggu jadwal pasti.

Baca juga: Park Seo Joon Bantu Anak Penderita Tumor Otak Jalani Operasi Melalui Donasinya

Park Seo Joon dan IU akan mempromosikan film 'Dream' yang akan tayang perdana pada 26 April di Korea, dan membahas hal menarik lainnya dengan ciri khas 'Palette'. Apakah Park Seo Joon akan menyanyi? Nantikan ya, Dreamers.

Sementara itu, Park Seo Joon, IU dan pemain film 'Dream' lainnya juga dikabarkan sedang dalam pembicaraan untuk tampil di acara variety web Na Young Suk 'The Game Caterers' untuk mempromosikan film tersebut.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Jellyfish Entertainment mengumumkan pada 9 Mei bahwa tiga member VERIVERY, yaitu Dongheon, Gyehyeon, dan Kangmin, akan menjalani hiatus sementara dari aktivitas grup mulai 11 Mei karena "jadwal pribadi yang belum dirilis."...
  • HOT !
    Keena FIFTY FIFTY untuk sementara menghentikan aktivitasnya karena mengalami gangguan stres pasca trauma (PTSD). Hal ini diungkapkan oleh agensi ATTRAKT kepada iMBC Entertainment pada 9 Mei....
  • HOT !
    Drama baru KBS 2TV ‘The First Night With the Duke’, yang akan tayang perdana pada 11 Juni mendatang, baru saja merilis dua poster utama yang menampilkan Ok Taecyeon dan Seohyun....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)