home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Coldplay Dikonfirmasi Konser di Stadion Utama GBK Bulan November

Selasa, 09 Mei 2023 11:00 by fzhchyn | 1587 hits
Coldplay Dikonfirmasi Konser di Stadion Utama GBK Bulan November
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Coldplay akhirnya dikonfirmasi akan menggelar konser di Jakarta! Pada 9 Mei, promotor Third Eye Management dan PK Entertainment secara resmi mengumumkan bahwa band legendaris asal Inggris itu akan menyapa dan menghibur para penggemarnya di tanah air.

Bertajuk ‘Coldplay Music of the Spheres World Tour’, konser mendatang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada hari Rabu tanggal 15 November.

Penjualan tiket BCA pre-sale akan dibuka pada 17 dan 18 Mei sedangkan untuk umum dibuka pada 19 Mei. Promotor mengatakan bahwa informasi mengenai kategori tiket, layout, dan daftar harganya akan segera dirilis.

Baca juga: TWICE Menjadi Tamu Spesial di Konser Coldplay di Korea Tahun Depan

Konser ini akan menandai kedatangan Coldplay ke Jakarta untuk pertama kalinya sejak band tersebut terbentuk pada tahun 1997. Penantian panjang para penggemar musik di Indonesia untuk menyaksikan pertunjukan mereka secara langsung pun akhirnya akan segera terwujud.

‘Music of the Spheres World Tour’ merupakan gelaran tur dunia Coldplay yang ke-8, yang sudah dibula sejak bulan Maret 2022. Melalui tur ini, band telah mengunjungi berbagai negara di benua Amerika, Eropa, dan Asia.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Grup vokal LYKN telah dikonfirmasi akan menggelar konser solo pertama mereka di Jakarta pada bulan Februari mendatang, bertajuk LYKN UNLEASHED ASIA TOUR IN JAKARTA....
  • HOT !
    Musim kedua serial Netflix'Squid Game' telah mencapai hampir 500 juta jam penayangan di seluruh dunia, menjadi konten yang paling banyak ditonton di platform tersebut pada minggu pertama peluncurannya....
  • HOT !
    Pihak penyelenggara Golden Disc Awards ke 39 telah mengumumkan perubahan jadwal tayang yang bersamaan dengan masa berkabung nasional atas tragedi kecelakaan Jeju Air....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)