DREAMERS.ID - Pada 16 Mei, Sports Chosun mengabarkan bahwa aktor Noh Yoon Seo dan Hong Kyung telah mendapatkan tawaran untuk berperan sebagai pemeran utama untuk remake Korea dari drama Taiwan ‘Hear Me’.
Menanggapi laporan tersebut, sumber dari agensi Noh Yoon Seo MAA berbagi, “Noh Yoon Seo telah menerima tawaran untuk membintangi remake Korea ‘Hear Me’ dan secara positif meninjau tawaran tersebut.”
Seorang perwakilan dari manajemen MMM agensi Hong Kyung juga berbagi bahwa aktor tersebut juga secara positif mempertimbangkan tawarannya untuk tampil dalam remake baru ‘Hear Me’.
Baca juga: Ha Yoo Joon, Park Ji Hu, dan Lee Seung Hyub Dikonfirmasi Main Drama Band Remaja
‘Hear Me’ sendiri merupakan drama komedi romantis Taiwan tahun 2009 yang dibintangi oleh Ivy Chen, Eddie Peng, dan Michelle Chen dan menceritakan kisah seorang pria pendengaran yang jatuh cinta pada pandangan pertama dengan seorang wanita tunarungu.Setelah drama tersebut dirilis pertama kali di Korea, ‘Hear Me’ menerima banyak cinta yang membuat drama itu memiliki banyak penggemar di Korea yang setia untuk menantikan setiap episodenya.
(Rie127)