home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

EL7Z UP Resmi Debut dengan CHEEKY

Jumat, 15 September 2023 11:53 by muthiasp | 241 hits
EL7Z UP Resmi Debut dengan CHEEKY
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Girl group jebolan program survival Mnet Queendom Puzzle, EL7Z UP resmi debut pada 14 September pukul 6 sore KST. EL7Z UP memulai debut dengan mini album pertama mereka 7+UP.

EL7Z UP juga merilis video musik untuk lagu utama CHEEKY. Lagu ini dimulai dengan suara bass yang kuat dan memiliki koreografi penuh gaya yang sempurna untuk menambah nuansa keren dalam lagu tersebut.

Liriknya menyampaikan kepercayaan diri Generasi MZ, yang terus menempuh jalannya sendiri, apa pun yang dikatakan orang. Video musik dibuat dengan konsep penuh semangat dan menyenangkan ketika member EL7Z UP mengeksplorasi potensi mereka.

Mini album 7+UP terdiri dari lima lagu termasuk CHEEKY sebagai lagu utama, Die For You, Undercover, Hideaway, dan Cloud 9. Album fisik hadir dalam 4 versi: Queen, Puzzle, dan dua versi PLVE (Queen dan Puzzle) yang akan dirilis pada 21 September.

Sementara itu, EL7Z UP beranggotakan tujuh anggota final Queendom Puzzle yakni Kei Lovelyz, Yeeun eks CLC, Yeoreum WJSN, Yeonhee Rocket Punch, Nana woo!ah!, Hwiseo H1-KEY, dan Yuki PURPLE KISS.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Jini telah mengumumkan tanggal debut resminya sebagai penyanyi solo! Mini album pertamanya yang bertajuk ‘An Iron Hand In A Velvet Glove’ akan dirilis pada 11 Oktober mendatang....
  • HOT !
    Bandara Internasional Incheon terlihat sibuk sejak Jumat (22/9) pagi karena penerbangan rombongan artis SM Entertainment ke Jakarta untuk SMTOWN LIVE 2023 SMCU PALACE @JAKARTA....
  • HOT !
    Promotor CK Star Entertainment telah membagikan detail fan concert MAMAMOO+ di Jakarta! MAMAMOO+ merupakan unit pertama dari MAMAMOO yang terdiri dari member Solar dan Moonbyul....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)