home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Keluar Sidang dengan Tangan Diborgol, Yoo Ah In Dilempari Segepok Uang

Kamis, 21 September 2023 17:30 by fzhchyn | 3720 hits
Keluar Sidang dengan Tangan Diborgol, Yoo Ah In Dilempari Segepok Uang
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Yoo Ah In menghadiri sidang penahanan praperadilan kedua atas tuduhan penggunaan narkoba dan bersekongkol dalam penghancuran barang bukti setelah permintaan surat perintah pertama ditolak pada bulan Mei.

Pada 21 September pagi, sidang diadakan di Pengadilan Distrik Pusat Seoul, sebelum penangkapan Yoo Ah In dan kenalannya Choi, yang diduga melanggar UU Pengendalian Narkoba, memusnahkan barang bukti, dan melarikan diri dari pelaku kejahatan.

Saat meninggalkan kantor pengadilan, Yoo Ah In keluar dengan tangan diborgol dan dijaga oleh beberapa orang. Selama berjalan melewati wartawan menuju kendaraan, dia dilempari segepok uang oleh warga, sambil berkata, "Guanakan itu untuk uang moratorium."


Apakah Yoo Ah In, yang menerima peninjauan penangkapan kedua, akan ditangkap atau tidak akan diputuskan secepatnya pada hari ini.

Baca juga: Film 'Hi.5' Siap Tayang Juni, Yoo Ah In Absen dari Promosi

Sementara itu, Jaksa menduga Yoo Ah In terbiasa membeli dan menggunakan obat resep, termasuk Propofol, senilai sekitar 500 juta won atau sekitar rupiah, lebih dari 200 kali lipat sejak tahun 2020.

Pria berusia 36 tahun ini dituduh secara tidak sah meresepkan seribu pil tidur atas nama orang lain dan menggunakan ganja serta obat-obatan lain saat mengunjungi AS pada bulan Januari bersama empat orang lainnya, termasuk seorang kenalan bermarga Choi yang juga menghadapi peninjauan surat perintah hari ini.

Aktor tersebut juga diduga memerintahkan seorang kenalannya untuk menghancurkan barang bukti dan memaksa orang-orang yang menemaninya dalam perjalanan ke AS untuk menghisap ganja.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Grup J pop beranggotakan tujuh orang, IMP. telah merilis single terbaru mereka, Cheek to Cheek, yang kini sudah tersedia di semua platform streaming. Video musik yang juga hadir di channel YouTube resmi mereka, menampilkan energi dan koreografi yang menarik. IMP. adalah grup yang sangat populer dan banyak dibicarakan di Jepang....
  • HOT !
    Perusahaan produksi konten The Givers meraih kemenangan penuh dalam sengketa hukum melawan agensi ATTRAKT terkait hak cipta lagu global ‘Cupid’....
  • HOT !
    Komedian dan presenter Park Na Rae baru baru ini mengungkapkan pengalaman pahitnya menjadi korban pencurian di rumahnya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Pyopyo_BB
Cast : Lee Minhyuk/ B-Bomb (Block B), Ahn/Son Shiera (OC), Woo Jiho/Zico ( Block B), Kim Yookwon/UKwon (Blo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)