home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Key dan Taemin SHINee Minta Maaf Atas Percakapan di Konten YouTube

Jumat, 29 September 2023 23:00 by Rie127 | 613 hits
Key dan Taemin SHINee Minta Maaf Atas Percakapan di Konten YouTube
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Pada tanggal 26 September lalu, SHINee mengunggah episode pertama dari konten variety YouTube yang mereka produksi sendiri berjudul ‘SHINee-ing’. Dalam video tersebut, Taemin dan Key berkomentar tentang perubahan kulit Minho.

Tak lama kemudian, penggemar mengkritik komentar Key dan Taemin karena nada rasial dan warna kulit. Pada tanggal 29 September, Key dan Taemin meminta maaf atas ucapan mereka dan tim produksi juga mengeluarkan pernyataan permintaan maaf.

“Ini Key SHINee. Aku sangat meminta maaf atas pernyataan sensitif di dalam konten baru-baru ini, dan aku telah menghabiskan banyak waktu untuk merenungkan masukan dari para penggemar yang kecewa dengan komentarku,”

Baca juga: aespa, SHINee, Hingga RIIZE Bakal Rilis Album Baru

“Aku akan lebih berhati-hati untuk memastikan bahwa kata-kata dan tindakanku lebih bijaksana di masa depan. Aku dengan tulus meminta maaf,” tutupnya.

Taemin juga menulis, “Ini Taemin SHINee. Aku mohon maaf sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan dan rasa sakit hati yang disebabkan oleh komentarku yang tidak pantas dalam konten baru-baru ini.”

“Terima kasih kepada penggemar kami, aku sepenuhnya memahami mengapa komentar yang aku buat tidak sopan, dan aku akan berusaha lebih rajin untuk berhati-hati dengan perilaku dan perkataanku di masa mendatang,” tutup sang maknae tersebut.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Penyanyi Nam Tae Hyun, mantan member WINNER, kembali berurusan dengan polisi setelah melakukan pelanggaran mengemudi dalam keadaan mabuk (DUI) selama masa percobaan penahanan terkait kasus penyalahgunaan narkoba....
  • HOT !
    YooA OH MY GIRL menyampaikan perasaan tulusnya kepada penggemar melalui surat tulisan tangan yang diunggah di akun Instagram pribadinya pada 8 Mei....
  • HOT !
    Pihak keluarga mendiang aktris Kim Sae Ron mengajukan gugatan terhadap aktor Kim Soo Hyun atas dugaan pelanggaran Undang Undang Kesejahteraan Anak....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Pyopyo_BB
Cast : Lee Minhyuk/ B-Bomb (Block B), Ahn/Son Shiera (OC), Woo Jiho/Zico ( Block B), Kim Yookwon/UKwon (Blo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)