DREAMERS.ID - Tidak hanya Kim Chaewon LE SSERAFIM, Soyeon (G)I-DLE dan penyanyi senior Park Sun Joo juga disebut-sebut terlibat kasus narkoba yang sekarang menyeret nama Lee Sun Kyun dan G-Dragon.
Pada Kamis (26/10) agensi Soyeon, Cube Entertainment dan agensi Park Sun Joo membantah rumor tersebut, “Rumor narkoba tidak berdasar.”
Cube Entertainment menambahkan, “Kami akan mengambil tindakan tegas terhadap penyebaran rumor palsu.”
Baca juga: CUBE Tanggapi Kabar Gagal Perpanjang Kontrak dengan Soyeon (G)I-DLE
Polisi juga mengklarifikasi, “Cerita tentang penyanyi wanita tersebut adalah informasi yang salah.”Di hari yang sama, agensi LE SSERAFIM, SOURCE MUSIC, menyatakan hal senada, bahwa Kim Chaewon tidak terlibat kasus apapun dan sedang dalam masa pemulihan pasca sakit flu. Dia dijadwalkan untuk melanjutkan aktivitasnya pada 1 November.
(mth)