home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Exclusive Interview: Soyoung Eks STELLAR Ungkap Momen Paling Berkesan Selama 6 Tahun Berkarir

Selasa, 14 November 2023 17:11 by fzhchyn | 231 hits
Exclusive Interview: Soyoung Eks STELLAR Ungkap Momen Paling Berkesan Selama 6 Tahun Berkarir
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Im Soyoung, yang dikenal sebagai mantan member girl group STELLAR, buka-bukaan mengenai kehidupannya sebagai seorang penyanyi dan aktris dalam wawancara eksklusif baru-baru ini dengan Dreamers.id.

Memulai wawancara dengan senyum ramahnya, Soyoung menyapa dengan mengatakan, “Halo, para pembaca Dreamers, aku Soyoung, senang bertemu dengan kalian.”

Dreamers: Di tengah kesibukan kamu saat ini, bagaimana kamu menjaga keseimbangan antara tekanan tampil di depan umum dan menikmati kehidupan pribadi?

Soyoung: Sebenarnya saat ini aku nggak terlalu banyak jadwal aktivitas. Kalau dipikir-pikir saat aku aktif dan sibuk, aku rasa aku banyak menikmati hobi di hari liburku untuk mengatasinya.

Jadi saat ini, saat aku libur syuting ataupun jadwal lainnya, aku menghabiskan waktu liburku dengan main golf, memancing, atau menikmati hobiku yang lain. Kalo nggak, aku juga mengatasinya dengan banyak tidur di hari libur. Kira-kira begitulah caraku melakukannya dengan hari libur.

Dreamers: Kamu sudah berkarir di industri hiburan Korea selama lebih dari 6 tahun, apa pencapaian paling berkesan yang kamu raih?

Soyoung: Pertama-tama, ini sudah 6 tahun semenjak aku debut. Momen yang paling berkesan adalah saat aku pertama kali debut sebagai penyanyi. Debut sebagai member dari girl group STELLAR saat tampil bersama para member di atas panggung program musik, kemudian saat aku merilis album solo yang bertajuk ‘Breath’ dengan nama panggung Soyoung.

Baca juga: Exclusive Interview: Soyoung Eks STELLAR Ingin Lebih Aktif Berkarir dan Bertemu Fans Indonesia

Selanjutnya adalah saat aku pertama kalinya mencoba untuk akting dengan menggunakan nama Im Soyoung, itulah 3 pencapaian yang paling berkesan bagiku sepanjang karir.

Dreamers: Adakah pengalaman yang tak terlupakan yang kamu rasakan dan alami selama kamu berkarir?

Soyoung: Aku pikir saat aku di panggung pertama kalinya menjadi pengalaman berkesan. Masa di mana aku telah mencapai impianku dan debut, serta berada di atas panggung bersama member lainnya merupakan pengalaman yang paling berkesan untukku.

Dreamers: Kamu sudah mencoba berbagai bidang di entertainment seperti bernyanyi dan akting, mana yang paling kamu nikmati, dan bagaimana keduanya berbeda bagi kamu?

Soyoung: Aku memang sudah berkarier sebagai penyanyi dan akting. Tapi faktanya aku telah lebih lama mempersiapkan diri sebagai penyanyi. Untuk menjadi penyanyi aku sudah melakukannya selama 10 tahun, sedangkan akting baru 4 tahun. Menurutku untuk berkarir sebagai penyanyi masih sedikti lebih nyaman, familiar, dan sedikit lebih mudah. Tapi akting juga sangat menyenangkan.

Bedanya bernyanyi dan berakting itu, jika saat bernyanyi aku punya banyak waktu untuk tampil dan bermain bersama penggemar. Tapi kalau akting aku nggak punya banyak waktu (bersama penggemar). Aku hanya bermain di depan kamera dan menyapa para penggemar melalui layar. Menurutku itulah perbedaan terbesarnya.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Lisa BLACKPINK akan tampil di Academy Awards atau Oscars. Ini adalah pertama kalinya penyanyi K pop tampil sebagai bintang tamu di acara penghargaan bergengsi tersebut....
  • HOT !
    Kasus di mana manajer grup NewJeans (NJZ) A melaporkan CEO ADOR Kim Joo Young atas perundungan di tempat kerja telah ditutup dengan putusan "tidak bersalah"....
  • HOT !
    Penyanyi sekaligus aktris Han Sun Hwa akan bertemu dengan Son Ye Jin dan Ji Chang Wook. Menurut laporan eksklusif Star News pada 21 Februari, Han Sun Hwa telah dikonfirmasi tampil dalam serial Netflix 'Scandal'....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Chanuchan_
Cast : Hanbin as B.I , Lalisa Manoban as Lisa , Park chae young as Rose

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)