home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

CL 2NE1 Nyatakan Dukungan untuk G-Dragon

Jumat, 17 November 2023 17:22 by Rie127 | 6716 hits
CL 2NE1 Nyatakan Dukungan untuk G-Dragon
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Pada 16 November, CL mengunggah sebuah postingan melalui akun Instagram pribadinya. Dalam postingannya, ikon K-Pop itu membagikan puluhan foto dirinya dengan mantan rekan satu agensinya, yaitu G-Dragon.

Dukungan CL menyusul laporan yang mengungkapkan bahwa Polisi Incheon telah melakukan penyelidikan narkoba yang dipublikasikan berdasarkan kata-kata seorang pekerja seks. Laporan menyatakan bahwa polisi tidak memiliki bukti lain selain kesaksian pekerja rumah bordil tersebut.

Sementara itu, G-Dragon mengajukan sampel rambutnya untuk diuji narkoba setelah dia terlibat dalam penyelidikan narkoba Lee Sun Kyun. Polisi Incheon saat ini menghadapi reaksi keras yang belum pernah terjadi sebelumnya dari para penggemar setelah terungkap bahwa Lee Sun Kyun dan G-Dragon dinyatakan negatif menggunakan narkoba.

Baca juga: G-Dragon dan Lee Joo Yeon Kembali Dirumorkan Pacaran Kelima Kalinya

Terdapat banyak spekulasi mengenai keadaan yang menyebabkan polisi mempublikasikan penyelidikan tersebut, karena jarang sekali polisi mengungkapkan identitas tersangka, dan bahkan lebih jarang lagi polisi memamerkan penyelidikan tersebut kepada media seperti yang telah mereka lakukan.

Namun, ada pembicaraan lagi di media sosial terkait G-Dragon sudah mencukur bulu kaki, tangan, dan bulu diseluruh tubuhnya. Tetapi pihak kepolisian juga mengeluarkan statement bahwa hal tersebut tidak benar.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Jellyfish Entertainment mengumumkan pada 9 Mei bahwa tiga member VERIVERY, yaitu Dongheon, Gyehyeon, dan Kangmin, akan menjalani hiatus sementara dari aktivitas grup mulai 11 Mei karena "jadwal pribadi yang belum dirilis."...
  • HOT !
    Keena FIFTY FIFTY untuk sementara menghentikan aktivitasnya karena mengalami gangguan stres pasca trauma (PTSD). Hal ini diungkapkan oleh agensi ATTRAKT kepada iMBC Entertainment pada 9 Mei....
  • HOT !
    Drama baru KBS 2TV ‘The First Night With the Duke’, yang akan tayang perdana pada 11 Juni mendatang, baru saja merilis dua poster utama yang menampilkan Ok Taecyeon dan Seohyun....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)