home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Intip Penampilan Lee Ji Ah dan Kang Ki Young Jadi Spesialis Perceraian di Drama 'Queen of Divorce'

Jumat, 08 Desember 2023 19:00 by Rie127 | 325 hits
Intip Penampilan Lee Ji Ah dan Kang Ki Young Jadi Spesialis Perceraian di Drama 'Queen of Divorce'
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Drama Queen of Divorce mengikuti kisah Sara Kim (Lee Ji Ah), pemecah masalah perceraian terhebat di Korea, dan pengacara eksentrik Dong Ki Joon (Kang Ki Young) yang tanpa rasa takut memberikan keadilan kepada pasangan yang buruk dengan solusi mereka.

Lee Ji Ah berperan sebagai Sara Kim, yang merupakan pemimpin tim dari perusahaan penyelesaian perceraian Solution. Sara Kim adalah menantu dari keluarga di balik firma hukum terbaik di Korea, namun dia kehilangan segalanya dalam semalam setelah ditikam dari belakang oleh suaminya.

Setelah itu, dia berubah menjadi pemecah masalah perceraian yang memberikan solusi sempurna bagi mereka yang dirugikan dan ingin memberikan pelajaran dan juga balas dendam untuk pasangannya yang jahat.

Baca juga: Tim Produksi Konfirmasi Jadwal Tayang Drama Baru Choo Young Woo dan Cho Yi Hyun

Kang Ki Young berperan sebagai mitra bisnis Sara Kim dan penasihat Solution, Dong Ki Joon. Selama menjadi jaksa, Dong Ki Joon menunjukkan ketekunan dan intuisi yang luar biasa hingga ia mendapat julukan gembala/

Dia mempunyai tingkat penuntutan tertinggi di Kantor Kejaksaan Distrik Barat Daya, namun karena alasan tertentu, dia mundur dari jabatannya, meningkatkan rasa penasaran akan latar belakangnya.

‘Queen of Divorce’ telah dijadwalkan akan tayang perdana pada 31 Januari mendatang.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....
  • HOT !
    Dispatch merilis laporan eksklusif yang mengungkap tekanan yang didapat mendiang Kim Sae Ron dalam beberapa tahun sebelum akhir hayatnya, yang melibatkan aktor Kim Soo Hyun dan mantan agensinya, Gold Medalist....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)