home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Yoon Bomi Apink dan Rado 'Black Eyed Pilseung' Dikabarkan Sudah 7 Tahun Berpacaran

Selasa, 23 April 2024 09:09 by fzhchyn | 617 hits
Yoon Bomi Apink dan Rado 'Black Eyed Pilseung' Dikabarkan Sudah 7 Tahun Berpacaran
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Kabar mengejutkan datang dari Yoon Bomi Apink yang diam-diam telah menjalin hubungan asmara dengan produser musik selama tujuh tahun!

Pada 23 April, Dispatch melaporkan bahwa Yoon Bomi dan Rado dari tim produksi Black Eyed Pilseung (BEP) telah berpacaran selama tujuh tahun sejak April 2017.

Menurut laporan tersebut, BEP menulis, mengarang, dan mengaransemen lagu 'Only One' milik Apink pada tahun 2016. Lagu ini disebut sebagai jembatan antara hubungan Bomi dan Rado.

Menanggapi laporan tersebut, agensi kedua artis tersebut berkomentar singkat, “Kami sedang memeriksanya.”

Baca juga: Konfirmasi Pacaran, Yoon Bomi Apink: Aku Menemukan Orang yang Bijak

Lahir pada tahun 1993, Yoon Bomi memulai debutnya sebagai member girl group Apink pada tahun 2011. Dia saat ini membintangi 'Queen of Tears' sebagai sekretaris Hong Hae In, Na Chae Yeon.

Rado, lahir pada tahun 1984, adalah bagian dari duo produser hit Black Eyed Pilseung, yang telah menciptakan lagu-lagu termasuk 'Only one' dan 'I'm so ill' milik Apink, 'CHEER UP' dan 'FANCY' milik TWICE, 'Roller Coaster' dan 'Gotta Go' milik Chungha, dan banyak lagi.

Duo produser ini juga mendirikan agensi STAYC, Highup Entertainment, dan merupakan produser utama grup tersebut.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Girl group baru SM Entertainment, Hearts2Hearts, telah menyelesaikan promosi debut mereka untuk single album pertama 'The Chase' yang dirilis pada 24 Februari lalu....
  • HOT !
    Ahn Hyo Seop dikabarkan siap kembali membintangi drama genre komedi romantis! Pada 17 Maret, Outlet media lokal melaporkan bahwa sang aktor baru baru ini memilih komedi romansa berjudul 'Sold Out Again Today' (judul sementara) sebagai proyek berikutnya....
  • HOT !
    Jennie terus mencetak rekor tertinggi dengan 'Ruby'. Menurut Billboard pada 16 Maret waktu setempat. album solo perdana Jennie 'Ruby' berhasil masuk di posisi ke 7 pada chart utama Billboard 200. Ini adalah pencapaian tertinggi Jennie sebagai solois di chart tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)