home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

CEO Baru HYBE Tanggapi Permintaan NewJeans untuk Kembalikan Jabatan Min Hee Jin

Jumat, 13 September 2024 12:00 by muthiasp | 257 hits
CEO Baru HYBE Tanggapi Permintaan NewJeans untuk Kembalikan Jabatan Min Hee Jin
Dreamers.id

DREAMERS.ID - HYBE meresmikan Lee Jae Sang sebagai CEO baru HYBE menggantikan Park Ji Won dalam rapat pemegang saham luar biasa yang diadakan pada Kamis (12/9).

Terkait permintaan NewJeans yang mendesak agar Min Hee Jin dikembalikan ke posisi CEO ADOR, Lee Jae Sang mengatakan kepada wartawan, "Ini akan memakan waktu, tetapi kami akan tetap berpegang pada peraturan dan merespons dengan tenang."

"HYBE adalah perusahaan yang mengikuti aturan dan mengejar manajemen presisi. Melihat ke belakang, mereka yang mengikuti aturan selalu berakhir sebagai pemenang," jelasnya.

Baca juga: Sidang Kedua Gugatan HYBE vs Min Hee Jin Digelar Hari Ini

Sebelumnya pada 11 September malam, NewJeans mengadakan siaran langsung di YouTube untuk mendesak HYBE agar posisi Min Hee Jin dikembalikan sebagai CEO ADOR pada tanggal 25 September.

Mereka mengatakan, "Yang kami inginkan adalah ADOR asli, di mana Min Hee Jin adalah CEO dan di mana manajemen dan produksi digabungkan."

"Jika pendapat kami telah disampaikan dengan baik, kami berharap Ketua Bang dan HYBE akan membuat keputusan yang bijaksana untuk mengembalikan ADOR seperti sekarang pada tanggal 25. Terima kasih telah mendengarkan kami."

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Grup J pop beranggotakan tujuh orang, IMP. telah merilis single terbaru mereka, Cheek to Cheek, yang kini sudah tersedia di semua platform streaming. Video musik yang juga hadir di channel YouTube resmi mereka, menampilkan energi dan koreografi yang menarik. IMP. adalah grup yang sangat populer dan banyak dibicarakan di Jepang....
  • HOT !
    Perusahaan produksi konten The Givers meraih kemenangan penuh dalam sengketa hukum melawan agensi ATTRAKT terkait hak cipta lagu global ‘Cupid’....
  • HOT !
    Komedian dan presenter Park Na Rae baru baru ini mengungkapkan pengalaman pahitnya menjadi korban pencurian di rumahnya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Pyopyo_BB
Cast : Lee Minhyuk/ B-Bomb (Block B), Ahn/Son Shiera (OC), Woo Jiho/Zico ( Block B), Kim Yookwon/UKwon (Blo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)