home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

ONE HUNDRED Sebut Xiumin EXO Tak Bisa Tampil di 'Music Bank' karena Hubungan KBS dengan SM

Rabu, 05 Maret 2025 10:05 by fzhchyn | 178 hits
ONE HUNDRED Sebut Xiumin EXO Tak Bisa Tampil di 'Music Bank' karena Hubungan KBS dengan SM
Dreamers.id

DREAMERS.ID - ONE HUNDRED Label yang menaungi Xiumin EXO mengklaim bahwa artisnya tidak bisa tampil di acara musik 'Music Bank' karena hubungan bisnis antara KBS dengan agensi lamanya, SM Entertainment.

Dalam rilis resminya pada 4 Maret, ONE HUNDRED menjelaskan bahwa Xiumin, yang kini berada di bawah label INB100 (bagian dari ONE HUNDRED), akan merilis album solo terbarunya berjudul Interview X pada 10 Maret. Ini menjadi comeback solo pertamanya setelah 2 tahun 6 bulan.

“Kami sangat ingin Xiumin bisa tampil di acara musik untuk menyapa penggemar lewat penampilan panggung yang memukau. Oleh karena itu, tim kami berulang kali berusaha mengadakan pertemuan dengan pihak penyiaran, termasuk KBS. Sayangnya, KBS tidak memberikan respons sama sekali,” ungkap agensi.

ONE HUNDRED juga mengungkapkan bahwa baru-baru ini, KBS secara tidak resmi menyatakan bahwa Xiumin tidak dapat tampil bersamaan dengan artis dari SM Entertainment di program seperti KBS 2TV ‘Music Bank’.

Baca juga: KBS Bantah Klaim Agensi Xiumin EXO Terkait Penampilan di 'Music Bank'

“Kami menilai keputusan ini diambil bukan karena alasan musik atau kreativitas, melainkan karena hubungan tertentu antara KBS dan agensi spesifik. Sebagai stasiun TV publik, tindakan ini jelas memutus kesempatan artis bertemu dengan penggemarnya lewat siaran,” lanjut pernyataan tersebut.

Mereka menambahkan, “Kami menganggap keputusan KBS yang hanya memihak pada satu perusahaan tertentu sangat tidak adil. Meski sudah berusaha maksimal untuk menyelesaikan masalah ini, kami sangat menyesal harus menyampaikan kabar kurang menyenangkan ini kepada para penggemar.”

Sebagai informasi, Xiumin memulai debutnya bersama EXO pada tahun 2012 di bawah naungan SM Entertainment. Setelah bertahun-tahun bersama SM, ia memutuskan untuk pindah ke INB100 di bawah label ONE HUNDRED pada tahun 2023.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    KBS merilis hasil penilaian lagu terbaru dari LE SSERAFIM pada 5 Maret. Dari kelima lagu dalam mini album ke 5 mereka bertajuk 'HOT', satu lagu berjudul 'Ash' mendapatkan predikat tidak layak tayang (fugitive)....
  • HOT !
    Wonwoo SEVENTEEN akan menjadi member kedua dalam tim yang memulai wajib militer. Hal ini diumumkan oleh Pledis Entertainment pada 5 Maret melalui platform komunitas penggemar Weverse....
  • HOT !
    Grup pendatang baru dari SM Entertainment, Hearts2Hearts, berhasil mengukir sejarah baru di dunia musik K Pop melalui pencapaian luar biasa di Hanteo Chart....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)