home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jin BTS Umumkan Perilisan Album Solo Kedua 'Echo' pada 16 Mei

Selasa, 15 April 2025 08:20 by fzhchyn | 213 hits
Jin BTS Umumkan Perilisan Album Solo Kedua 'Echo' pada 16 Mei
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Jin BTS telah mengumumkan comeback solo, di mana dia akan merilis mini album keduanya yang bertajuk 'Echo' pada 16 Mei!

Ini merupakan karya baru pertamanya setelah album solo perdana 'Happy' yang dirilis November lalu, atau sekitar enam bulan sebelumnya. Jin memutuskan untuk segera kembali karena keinginannya bertemu penggemar lebih sering.

'Echo' menggambarkan berbagai momen kehidupan yang menyebar seperti "gema" dengan beragam wujud. Album ini menyampaikan cerita dan emosi yang relatable dengan gaya Jin yang sederhana namun penuh kecerdasan.

Terdapat tujuh lagu dalam album ini yang menampilkan warna vokal Jin yang beragam. Mengikuti jejak 'Happy', 'Echo' juga berbasis suara band, mencerminkan selera dan arah musik Jin yang konsisten.

Pada 15 April pukul 06.00 KST, sebuah video Jin secara mengejutkan ditayangkan di K-POP Square Media, Coex, Gangnam, Seoul. Dalam video tersebut, Jin memegang plakat bertuliskan tanggal rilis "16 Mei" di tengah mesin capit penuh boneka, mencuri perhatian. Visual Jin yang memukau di layar LED terbesar di Korea Selatan meninggalkan kesan mendalam.

BIGHIT MUSIC menyatakan, “Kami merancang promosi ini untuk mengumumkan kembalinya Jin dengan cara unik kepada lebih banyak penggemar, sekaligus menciptakan antisipasi yang menyenangkan. Mohon dukungan dan antusiasme untuk Jin dan 'Echo'.”

Video ini akan ditayangkan setiap hari dari 15 hingga 19 April, mulai pukul 06.00 hingga 23.30 KST, dengan interval 30 menit.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    BOYNEXTDOOR mengumumkan perilisan mini album ke 4 bertajuk 'No Genre' pada 13 Mei melalui animasi comeback yang diunggah di akun media sosial resmi grup pada 14 April pukul 22.00 KST....
  • HOT !
    Para pecinta musik bersiaplah! Far East Music City, festival musik yang menggabungkan K pop, Hip hop, dan EDM dalam pengalaman imersif penuh seni, teknologi, dan budaya, akan digelar di Jakarta....
  • HOT !
    Aktris Nana, mantan member grup After School, memberikan pernyataan terkait komentarnya yang dianggap menyindir Sunwoo THE BOYZ....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : alfykmn
Cast : D.O, Kai, Sehun, Luhan, EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)