DREAMERSRADIO.COM - Menjadi salah satu stasiun penyiaran raksasa Korea yang memiliki peraturan cukup ketat terkait kelayakan siar, KBS kembali merilis daftar lagu apa saja yang berdasarkan hasil tinjauan ternyata dianggap tak layak untuk disiarkan.
Baru-baru ini, KBS merilis daftar lagu terbaru mana saja yang dianggap tak layak siar. Dan salah satu di antaranya adalah lagu terbaru milik Big Bang yang dinyanyikan dua membernya, yaitu G-Dragon dan T.O.P alias GD&TOP berjudul ‘Zutter’.
Berdasarkan hasil tinjauan, lagu yang masuk dalam seri ‘E’ atau yang terakhir dari proyek seri album ‘MADE’ tersebut dianggap tak layak siar karena tema lagu dan bahasa cukup kasar yang terdapat dalam liriknya.
Baca juga: Sederet Seleb Korea Ini Miliki Rumah Mewah Seharga Miliaran Rupiah, Siapa Termahal?
Beberapa lagu lainnya yang juga dianggap tak layak siar oleh KBS di antaranya adalah ‘Just Like U’ dan ‘Mileage’ milik Primary, ‘Rhythm is Love’ dan ‘Oasis’ milik Crush, dan ‘Party Animal’ yang dinyanyikan oleh DoubleK.Meski tak layak siar, namun nyatanya hingga kini lagu ‘Zutter’ yang dirilis bersamaan dengan lagu ‘Let’s Not Fall In Love’ ini pun berhasil merajai berbagai chart tak lama setelah dirilis, begitu juga dengan jumlah viewers video musiknya yang terus bertambah.
(ctr)