home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Deretan Aktris yang Identik dengan Karakter Ibu dan Nenek

Jumat, 14 Mei 2021 19:00 by Rie127 | 1146 hits
Deretan Aktris yang Identik dengan Karakter Ibu dan Nenek
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Terkadang dalam sebuah drama Korea, penonton kerap dipertemukan kembali dengan aktris yang sama dari drama yang pernah ditonton sebelumnya, terutama untuk karakter ibu

Dilansir dari Koreaboo, berikut ini merupakan deretan aktris senior yang kerap memerankan karakter ibu atau nenek dalam sebuah drama. Penggemar drakor udah hapal banget ini

1. Kim Mi Kyung

Aktris Kim Mi Kyung memang sering berperan sebagai sosok ibu dalam sebuah drama, terutama sifat seorang ibu yang berhati lembut dan penyayang. Berikut drama yang pernah ia bintangi, ‘It’s Okay to Not Be Okay’, ‘Hi Bye, Mama’, ‘Her Private Life’, ‘Go Back Couple’, ‘20th Century Boy and Girl’, ‘Another Miss Oh’, dan ‘The Heirs’.

2. Kim Young Ok

Kim Young Ok telah terjun ke dunia entertainment sejak tahun 1957, untuk urusan akting tentunya sudah tidak perlu dipertanyakan lagi ya, Dreamers! Aktor senior ini kerap memerankan sosok nenek yang menyayangi cucunya

Ia sukses membintangi drama populer seperti, ‘Coffee Prince’, ‘Birth of a Beauty’, ‘Shopaholic Louis’, ‘Welcome to Waikiki’, ‘Her Private Life’, ‘Love Alarm’, dan ‘Mouse’.

3. Youn Yuh Jung

Aktris senior yang sukses mendapatkan penghargaan Oscar ini kerap memerankan sosok ibu dan juga nenek dalam beberapa drama, seperti ‘Minari’, ‘A Good Lawyer’s Wife’, ‘Be Strong’, ‘Geum Soon’, ‘The King 2 Hearts’, ‘Canola’, ‘Boomerang Family’, dan ‘The Old Garden’.

4. Kim Hae Sook

Sangkin sering memerankan sosok ibu, aktris Kim Hae Sook sampai dijuluki ‘National Mother’. Ia sukses membuat penonton merasakan perasaan seorang ibu lewat peran yang dibawakan dalam drama, seperti ‘Winter Sonata’, ‘Pinocchio’, ‘I Can Hear Your Voice’, ‘Autumn in My Heart’, dan ‘Mother’.

5. Lee Hyo Choon

Baca juga: Tahukah Kamu? 7 Artis Korea Ini Memiliki Dua Kewarganegaraan

Meskipun tidak sering muncul dalam drama seperti aktris lain, namun aktris Lee Hyo Choon cukup dikenal oleh penggemar drama, lewat penampilannya di drama ‘Everybody Kimchi’ dalam adegan tamparan kimchi.

Ia juga pernah membintangi drama ‘Three Brothers’, ‘You Are The Only One’, ‘My Lovely Family’, dan ‘Winter Sonata’.

6. Kim Sun Young

Tentunya penggemar drama Korea ‘Reply 1988’ sudah tidak asing lagi dengan aktris Kim Sun Young, perannya sebagai sosok ibu yang kuat dan perjuangan membesarkan anak-anaknya sangat menyentuh penonton.

Ia juga menarik perhatian penonton dalam drama ‘Crash Landing On You’, ‘Because This Is My First Life’, ‘Backstreet Rookie’, ‘Moment at Eighteen’, dan ‘Her Private Life’.

7. Lee Il Hwa

Lee Il Hwa kerap membawakan peran sosok ibu yang penuh ambisius, ia juga pernah membintangi drama ‘Reply 1988’ sebagai ibu dari Dok Sun (diperankan oleh Hyeri Girl’s Day).

Drama lain yang ia bintangi adalah ‘You Who Came From The Stars’, ‘Doctor Stranger’, Her Private Life’, ‘A Man in A Veil’, ‘Choco Bank’, dan ‘She Was Pretty’.

8. Lee Jung Eun

Tentunya Lee Jung Eun tidak boleh terlewatkan ya, ia semakin dikenal lewat perannya di film ‘Parasite’ yang sukses meraih piala Oscar. Ia juga kerap berperan sebagai sosok ibu yang lembut dan perhatian, serta lucu.

‘Weightlifting Fairy Kim Bok Joo’, ‘Fight For My Way’, ‘My Holo Love’, ‘While You Were Sleeping’, ‘The Light In Your Eyes’, dan ‘Hi Bye, Mama!’

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Tiga member grup SECRET NUMBER, yaitu Dita, Jinny, dan Minji, mengumumkan bahwa mereka telah memutuskan untuk berpisah dengan agensi VINE Entertainment....
  • HOT !
    Sengketa kontrak eksklusif antara grup NewJeans dan ADOR telah resmi dimulai, dan pengadilan menyatakan akan mempertimbangkan dengan saksama klaim NewJeans tentang "kerusakan hubungan kepercayaan" yang disebut sebagai "kasus yang tidak biasa"....
  • HOT !
    Lee Do Hyun dan Go Min Si dikabarkan akan kembali bekerja sama dalam sebuah proyek drama terbaru. Pada 2 April, sebuah laporan media menyebutkan bahwa Lee Do Hyun telah ditawari peran utama dalam drama yang ditulis oleh duo penulis skenario ternama, Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran). ...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : SisiliaChia02
Cast : Reiko Shiota, Kim Hanbin, Marlon Tsuneyama, Kim Seok Jin

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)