home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kisah Hidup Han So Hee yang Jauh Dari Kata Mewah

Senin, 05 Juli 2021 16:10 by Rie127 | 3686 hits
Kisah Hidup Han So Hee yang Jauh Dari Kata Mewah
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Sejak membintangi drama ‘The World of The Married’, nama Han So Hee selalu menjadi perbincangan netizen, apalagi saat ini ia sedang terlibat dalam drama ‘Nevertheless’ bersama Song Kang.

Namun, di balik popularitasnya ia telah melewati banyak kesulitan dalam hidupnya hingga diterpa skandal yang menimpa ibunya perihal hutang pada tahun 2020 lalu. Ia juga pernah diperbincangkan karena foto predebutnya yang terlihat bertato dan merokok.

Aktris kelahiran 18 November 1994 ini lahir dari keluarga yang kurang mampu. Kedua orang tuanya bercerai dan ia tinggal bersama dengan sang nenek di Ulsan, Korea Selatan. Kehidupan pribadinya juga ia tulis dalam blog pribadi miliknya, ssohee Naver Blog.

“Pada usia 5 tahun, orang tua ku bercerai dan aku dibesarkan oleh nenek. Setelah masuk sekolah menengah, aku pindah ke Ulsan di mana ibuku juga tinggal disana, tetapi aku terus tinggal dengan nenek sepanjang waktu. Setelah lulus, aku pergi ke Seoul dan memasuki jalan ini (menjadi aktor),” tulisnya di blog pribadinya.

Baca juga: G-Dragon dan Han So Hee Kompak Membantah Rumor Pacaran

Ia juga mengatakan dirinya datang ke Seoul hanya bermodal 300ribu won atau sekitar 3 juta rupiah, “Aku sudah berusia 25 tahun, tetapi ketika aku memikirkan seorang anak berusia 20 tahun yang datang ke Seoul dengan hanya 300.000 won, seolah-olah aku berusia 10 tahun.”

Berdasarkan pernyataan dari temen sekolahnya pada media OSEN, Han So Hee kemudian menghidupi dirinya dengan bekerja paruh waktu dan menerima job sebagai seorang model untuk beberapa merk baju.

Setelah itu ia juga pernah menjadi model video musik milik SHINee ‘Tell me What To Do’, Han So Hee juga berhasil memenangkan pengharaan ‘MAXIM K-Model’ di tahun 2017.

Ia kemudian debut sebagai aktris lewat drama ‘Into the World Again’ di tahun 2017, dan mulai membintangi drama terkenal seperti ‘100 Days My Prince’, ‘Abyss’, ‘The World of The Married’, ‘Undercover’, dan yang sekarang ‘Nevertheless’.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Salah satu permainan terbaru, Mingle, dalam Squid Game 2 sukses mencuri perhatian. Permainan ini melibatkan ratusan pemain berdiri di atas panggung bundar yang berputar di ruangan selebar lebih dari 1.652 meter persegi....
  • HOT !
    Park Jin Young, pendiri dan produser JYP Entertainment, telah berbagi berita memilukan tentang meninggalnya sang ayah....
  • HOT !
    Dispatch merilis laporan eksklusif pada Jumat (17/1) yang menyatakan bahwa aktris aktris Kim Min Hee sedang hamil anak dari sutradara film Hong Sang Soo....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)