DREAMERS.ID - Di tahun ini, penggemar konten hiburan Korea tidak hanya disuguhkan oleh drama saja, namun industri hiburan Korea Selatan juga banyak memproduksi film-film terbaru yang tidak boleh terlewatkan di tahun 2021.
Berikut ini merupakan deretan film Korea terbaru yang menegangkan dan sayang jika tidak ditonton.
1. Escape From Mogadishu
Mengisahkan tentang Han Shin Sung (Kim Yun Seok) yang bekerja di Kedutaan Besar Korea Selatan di Mogadishu, Somalia. Ia dan keluarga beserta pegawai lainnya terjebak saat terjadinya perang saudara.
Sementara itu, Kang Dae Jin (Jo In Sung) bekerja sebagai anggota dewan di Kedutaan Besar Korea Utara di Mogadishu. Kedubes Korea Utara mengalami ancaman kekerasan yang sama dengan yang dialami oleh Kedutaan Besar Korea Selatan.
Han Shin Sung dan Kang Dae Jin kemudian bekerja sama untuk membawa orang-orang dari kedua kedutaan keluar dari Somalia.
2. The Cursed: Dead Man's Prey
The Cursed: Dead Man's Pray bercerita tentang kasus pembunuhan misterius secara massal, yang membuat aneh adalah para mayat dapat bangkit kembali dan menyerang masyarakat sehingga terjadi kekacauan besar.
Film ini masih memiliki karakter yang sama, yaitu Im Jin Hee (Uhm Ji Won), seorang reporter yang menangani berbagai kasus pembunuhan aneh. Serta Baek So Jin (Jung Ji So), dukun yang dapat mengutuk seseorang hanya dengan nama, foto, dan barang milik orang tersebut.
Baca juga: Film Do Kyung Soo dan Won Jin Ah 'Secret: Untold Melody' Tayang 28 Januari
3. SinkholeFilm ini menceritakan tentang Park Dong Won (Kim Sung Kyun), seorang pria yang telah menabung selama 11 tahun untuk membeli rumah, tetapi rumahnya dalam sekejap hilang karena bencana lubang pembuangan raksasa.
Selain itu muncul lubang pembuangan yang menyebabkan sebuah gedung apartemen jatuh 500 meter ke dalam tanah. Penghuni apartemen terperangkap di lubang pembuangan raksasa itu dan harus menemukan jalan keluar sebelum lubang terisi air.
4. Hostage
Sesuai judulnya, film ini mengisahkan tentang penculikan aktor populer Korea Selatan, bernama Hwang Jung Min. Ketika ia sedang berada di jalan pulang setelah pemutaran perdana film, ia tiba-tiba diculik oleh sekelompok orang tak dikenal.
Awalnya, Hwang Jung Min berpikir bahwa seseorang sedang mengerjainya, atau Youtubers yang sedang melalukan prank. Tetapi kekejaman para penculik membuatnya menyadari bahwa penculikan itu bukanlah lelucon.
5. The Hunt
Film The Hunt akan diperankan oleh dua sahabat aktor ternama. Film ini mengisahkan tentang Park Pyeong Ho (Lee Jung Jae) dan Kim Jung Do (Jung Woo Sung), yang merupakan agen untuk Badan Keamanan Nasional.
Mereka berdua berdedikasi pada pekerjaan dan saingan mereka. Suau hari mereka ditugaskan untuk mengejar seorang direktur mata-mata Korea Utara yang dikirim ke Korea Selatan. Mereka harus mengungkap kebenaran yang tersembunyi.
(Rie127)