home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

ONF Bicara Soal Puncaki Chart dengan 3 Lagu Berturut-turut dan Keuntungan Punya 2 Leader

Senin, 20 September 2021 10:15 by fzhchyn | 504 hits
ONF Bicara Soal Puncaki Chart dengan 3 Lagu Berturut-turut dan Keuntungan Punya 2 Leader
Image source: @star1

DREAMERS.ID - Boy group ONF melakukan pemotretan dan wawancara untuk majalah @star1, di mana para member membagikan pemikiran tentang kesuksesan dari perilisan terbaru mereka.

Tahun ini, dalam kurun waktu tujuh bulan, ONF berhasil menduduki puncak chart musik dengan tiga lagu berturut-turut, ‘Beautiful Beautiful’, ‘Ugly Dance’, dan ‘Popping’. Ketika ditanya tentang pencapaian yang mengesankan, mereka berkomentar, “Kami senang bahwa kami dapat secara bertahap mulai mencapai tujuan kami seperti ini.”

Mengenai kegiatan yang melelahkan dengan membuat tiga comeback hanya dalam waktu setengah tahun, para member mengatakan, “Ini semua berkat cinta FUSE [klub penggemar resmi ONF]. Ketika kami memikirkan penggemar kami, kami secara otomatis mendapatkan kekuatan.”

Baca juga: Idola K-Pop yang Selesaikan Tugas Wajib Militer Tahun Ini

ONF juga mengucapkan terima kasih kepada produser Hwang Hyun dari MonoTree, yang menulis ketiga judul lagu terbaru mereka. “Dia seperti pilar yang dapat diandalkan untuk ONF,” mereka berbagi.

Tidak seperti kebanyakan idol group, ONF tidak hanya memiliki satu, tetapi dua leader, Hyojin dan J-Us. Menggambarkan perbedaan antara dua leader itu, member lain berkata, “Hyojin adalah leader yang hangat dan peduli. J-Us, di sisi lain, adalah tipe tsundere [dingin di luar, tapi peduli di dalam].”

Mereka kemudian mengungkapkan, “Karena kami memiliki dua leader, pendapat para member tidak menjadi bias ke satu sisi, dan mudah bagi kami untuk mencapai kompromi.”

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Sungjong INFINITE berhasil memenangkan gugatan perdata melawan mantan agensinya, SPK Entertainment. Gugatan ini diajukan terkait pembayaran uang penyelesaian yang belum dibayarkan oleh agensi tersebut....
  • HOT !
    Perusahaan manajemen 333 secara resmi mengumumkan bahwa Son Ho Jun tidak hanya ikut mendirikan agensi ini, tetapi juga menjadi aktor pertama yang bergabung di bawah naungannya. ...
  • HOT !
    Park Shin Hye dikabarkan membintangi drama mendatang berjudul 'Miss Undercover Boss' setelah sukses besar memikat hati penonton lewat perannya di drama SBS 'The Judge from Hell' pada tahun lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)