home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Melihat Lebih Dalam Proses Rekaman Lagu Baru Coldplay dan BTS ‘My Universe’

Senin, 27 September 2021 10:45 by fzhchyn | 588 hits
Melihat Lebih Dalam Proses Rekaman Lagu Baru Coldplay dan BTS ‘My Universe’
Image source: Twitter/BTS

DREAMERS.ID - BTS dan Coldplay mengajak fans melihat lebih dalam proses pembuatan lagu kolaborasi terbaru mereka ‘My Universe’ melalui sebuah video dokumenter. Single tersebut resmi dirilis pada 24 September lalu.

Pada 26 September melalui channel YouTube BANGTANTV, video dokumenter berjudul ‘Inside ‘My Universe’’ dirilis, menampilkan perjalanan vokalis Coldplay Chris Martin ke Seoul, Korea Selatan untuk bekerja sama dengan para member BTS.

Chris Martin mengatakan, “Sekitar 18 bulan yang lalu, aku mendapat pesan dari seseorang. Dia mengatakan, ‘BTS ingin mengerjakan lagu denganmu’. Dan aku berkata, ‘Bagaimana cara kerjanya?’ Aku tidak mengerti bagaimana itu mungkin terjadi.”

V mengatakan, “Lagu ini adalah tentang kita membuat sesuatu bersama. Karena itulah Chris datang langsung ke sini dan rekaman bersama kami. Aku sangat menyukai tema ‘tidak sendiri tapi bersama’.”

Baca juga: Jimin 'Who' Pecahkan Rekor BTS 'Dynamite' Sebagai Lagu K-Pop Terlama di Billboard Hot 100

Mengenai inspirasinya untuk penulisan lagu ini, RM mengatakan, “Chris mengatakan bahwa ini adalah lagu yang sangat personal baginya. Bagian dari dirinya merasa frustrasi karena Coldplay tidak bisa tampil langsung dalam konser. Aku memikirkan bagaimana membuatnya relevan untuk BTS.”

“Karena liriknya berbunyi ‘You are my universe’, lagu ini pastinya harus didedikasikan kepada ARMY. Aku menulis liriknya sambil membayangkan hari di mana kami berkumpul bersama ARMY,” imbuhnya.

Selain cuplikan dari para member BTS yang merekam lagu di studio HYBE, video tersebut juga menampilkan hubungan antara para artis saat mereka terikat dalam musik dan menciptakan ‘My Universe’ bersama.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Keluarga Kim Sae Ron menyatakan bahwa mereka tidak pernah mendengar kabar bahwa mendiang pernah menikah apalagi sampai melakukan aborsi....
  • HOT !
    Oh Yeon Seo akan menjadi cinta pertama Lee Jung Jae. Menurut industri pada 20 Maret, aktris tersebut akan tampil sebagai Kwon Se Na dalam drama baru tvN 'Annoying Love' (judul terjemahan)....
  • HOT !
    Lee Jun Ki membantah tuduhan penggelapan pajak. Menurut laporan awal media pada 19 Maret, Kantor Pajak Gangnam Seoul memulai penyelidikan pajak terhadap sang aktor dan agensinya, Namoo Actors, pada tahun 2023, dan Badan Pajak Nasional menagih pajak sekitar 900 juta won (sekitar 10,2 miliar won)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)