home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

NIKI Kenang Masa Remaja di 'High School in Jakarta'

Sabtu, 06 Agustus 2022 23:00 by bellaevania | 1139 hits
NIKI Kenang Masa Remaja di 'High School in Jakarta'
Dreamers.id

DREAMERS.ID - NIKI kembali merilis single baru dan video musiknya. Pada 5 Agustus NIKI merilis video music ‘High School in Jakarta’. Lagu ini masuk dalam album baru NIKI bertajuk ‘Nicole’.

Lewat ‘High School in Jakarta’ NIKI mengingat kembali masa-masa remaja, jatuh cinta, dan tumbuh besar di Indonesia. Lagu ini ditulis sendiri oleh NIKI dan tentunya semakin indah dengan suara khas NIKI.

Video music ‘High School in Jakarta’ disutradarai oleh Isaac Ravishankara dan juga dibintangi rekan-rekan NIKI di 88rising seperti Warren Hue dan Rich Brian.

Baca juga: NIKI, Chungha, Xdinary Heroes Hingga Henry Moodie Tampil di Spotify Wrapped Live Indonesia

Perilisan lagu ini mengikuti ‘Ocean and Engines‘ yang dirilis pada bulan lalu. Dua lagu tersebut juga masuk dalam album terbarunya ‘Nicole’.

NIKI juga akan melakukan tur solo pertamanya di Amerika Utara mulai dari Vancouver pada 8 September mendatang dan mengakhiri perjalanannya di Los Angeles pada 22 Oktober.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Mantan member After School dan Orange Caramel, Lizzy telah menandatangani kontrak dengan agensi baru dan sekarang aktif terlibat sebagai kreator TikTok....
  • HOT !
    Kino PENTAGON memberikan penghormatan kepada mendiang Kim Sae Ron. Dalam postingannya di Instagram Story pada 19 Februari, dia juga menyebut nama Moonbin ASTRO....
  • HOT !
    tvN mengumumkan bergabungnya Kim Min Ha sebagai pemain utama wanita drama mendatang 'Typhoon Company' (judul literal). Dia akan beradu akting dengan Lee Junho, pemeran utama pria....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Chanuchan_
Cast : Hanbin as B.I , Lalisa Manoban as Lisa , Park chae young as Rose

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)