home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

SEVENTEEN Raih Kemenangan Pertama di MTV VMA 2022

Senin, 29 Agustus 2022 14:30 by fzhchyn | 831 hits
SEVENTEEN Raih Kemenangan Pertama di MTV VMA 2022
Dreamers.id

DREAMERS.ID - SEVENTEEN telah meraih kemenangan pertama mereka di MTV Video Music Awards 2022! Selama malam penghargaan pada 28 Agustus waktu setempat, boy group ini diumumkan menjadi pemenang PUSH Performance of the Year.

MTV VMA 2022 mengumumkan bahwa SEVENTEEN memenangkan kategori tersebut dengan lagu ‘Rock with You’ yang ditampilkan pada Desember tahun lalu. Ini adalah lagu utama dari mini album kesembilan mereka ‘Attaca’.

Menerima penghargaan dalam sebuah video, member SEVENTEEN S.Coups, Jeonghan, Seungkwan, Mingyu, dan Vernon berterima kasih kepada MTV VMA dan penggemar mereka atas kehormatan tersebut.

Baca juga: Unit Baru Hoshi dan Woozi SEVENTEEN Umumkan Rilis Single Perdana 'BEAM' Bulan Depan

Vernon berbagi, “Merupakan kehormatan besar untuk tampil sebagai artis K-pop pertama untuk MTV Push dan bahkan yang lebih besar untuk menerima penghargaan Push Performance of the Year.”

Mingyu menambahkan, “Terima kasih VMA, dan terima kasih kepada fans kami CARAT atas semua cinta dan dukungan kalian.”

Boy group tersebut saat ini berada di Amerika Serikat untuk tur dunia ketiga mereka, 'BE THE SUN'. Selama konser SEVENTEEN hari ini, Seungkwan juga mengumumkan kemenangan MTV VMA mereka, menerima cinta dari penggemar yang hadir.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo hyun menghadapi kontroversi yang meningkat setelah beredarnya foto yang memperlihatkan dirinya mencium pipi mendiang aktris Kim Sae Ron....
  • HOT !
    Fandom global BTS, yang dikenal sebagai ARMY, menjadi fokus dari film dokumenter yang sangat dinantikan 'FOREVER WE ARE YOUNG,' yang akan ditayangkan perdana di Festival Film South by Southwest (SXSW) 2025 pada tanggal 10 Maret (waktu setempat)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)