home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

SEVENTEEN Puncaki 5 Chart Billboard dengan Comeback Terbaru

Rabu, 10 Mei 2023 11:15 by fzhchyn | 539 hits
SEVENTEEN Puncaki 5 Chart Billboard dengan Comeback Terbaru
Image source: Pledis

DREAMERS.ID - SEVENTEEN telah mendominasi chart Billboard minggu ini dengan mini album baru mereka ‘FML’! Selain mencapai peringkat tertingginya di Billboard 200, di mana ‘FML’ debut di No. 2, album ini juga tampil bagus di berbagai chart lainnya.

Menurut laporan terbaru Billboard, SEVENTEEN setidaknya menduduki puncak lima chart Billboard yang berbeda minggu ini, dengan ‘FML’ memasuki tiga chart terpisah di posisi No. 1.

‘FML’ tidak hanya debut di No. 1 chart Top Album Sales setelah mencapai minggu penjualan terbesar keempat di AS dari album mana pun pada tahun 2023, tetapi juga menyapu posisi No. 1 di chart Top Current Album Sales dan chart World Albums, selain memasuki chart Tastemaker Albums di No. 2.

Baca juga: Unit Baru Hoshi dan Woozi SEVENTEEN Umumkan Rilis Single Perdana 'BEAM' Bulan Depan

SEVENTEEN juga masuk kembali ke Billboard Artist 100 di No. 1, menandai pertama kalinya mereka memuncaki chart tersebut, dan menjadikan mereka boy group K-pop kelima dalam sejarah yang menduduki puncak chart, mengikuti BTS, SuperM, Stray Kids, dan TXT.

Selain itu, SEVENTEEN memuncaki chart Billboard Hot Trending Songs dengan lagu B-side mereka ‘I Don't Understanding But I Luv U’, yang memulai debutnya di No. 1 bersama dengan ‘Dust’ di No 5, ‘April Shower’ di No 9, ‘Super’ di No 10, dan ‘Fire’ di No 15.

Sementara itu, lagu utama SEVENTEEN ‘Super’ naik ke No. 8 di minggu kedua di chart Billboard World Digital Song Sales, No. 18 di Global Excl. U.S., dan No. 37 di Global 200.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dengan tegas membantah rumor kencan yang menyebutkan aktor ternama tersebut menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)