home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

NMIXX Catat Rekor Penjualan Album di Hari Pertama

Rabu, 12 Juli 2023 17:00 by fzhchyn | 341 hits
NMIXX Catat Rekor Penjualan Album di Hari Pertama
Image source: JYP Entertainment

DREAMERS.ID - Comeback terbaru NMIXX dimulai dengan awal yang menjanjikan! Pada 11 Juli, NMIXX comeback dengan album single baru ‘A Midsummer NMIXX’s Dream’ dan lagu utama musim panasnya ‘Party O’Clock’.

Di hari pertama perilisannya, album tersebut mencatat angka penjualan yang mengesankan. Menurut Hanteo Chart, ‘A Midsummer NMIXX's Dream’ terjual dengan total 719.886 kopi pada hari pertama penjualannya saja.

Angka ini tidak hanya memecahkan rekor penjualan hari pertama NMIXX sebelumnya sebesar 405.580 kopi, tetapi juga rekor penjualan minggu pertama sebelumnya sebesar 630.811 kopi, di mana keduanya ditetapkan oleh mini album mereka sebelumnya ‘expérgo’.

Baca juga: NMIXX Konfirmasi Jadwal Comeback Maret 2025

Selain itu, NMIXX kini menjadi girl group dengan penjualan hari pertama tertinggi keempat dalam sejarah Hanteo, hanya dikalahkan oleh aespa, LE SSERAFIM, dan BLACKPINK.

Sementara itu, ‘A Midsummer NMIXX’s Dream’ berisikan empat track, termasuk lagu utama ‘Party O’Clock’ dan lagu pra-rilis ‘Roller Coaster’ serta versi instrumentalnya.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dengan tegas membantah rumor kencan yang menyebutkan aktor ternama tersebut menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)