home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Pachinko Musim Kedua Siap Ditayangkan Bulan Agustus

Jumat, 31 Mei 2024 12:30 by muthiasp | 943 hits
Pachinko Musim Kedua Siap Ditayangkan Bulan Agustus
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Apple TV+ secara resmi mengumumkan bahwa serial Pachinko dengan musim keduanya. Dibintangi oleh Lee Min Ho, Pachinko musim kedua akan tayang perdana pada tanggal 23 Agustus.

Berdasarkan novel terlaris dengan judul yang sama karya Min Jin Lee, Pachinko adalah kisah multi-generasi tentang perang dan perdamaian, cinta dan perpisahan, serta kemenangan dan penghakiman yang mencakup Korea, Jepang, dan Amerika Serikat.

Pachinko musim kedua akan terdiri dari delapan episode yang akan dirilis satu per satu setiap minggunya mulai tanggal 23 Agustus hingga 11 Oktober 2024. Aktor Kim Sung Kyu bergabung sebagai pemain baru.

Baca juga: 'Pachinko 2' Bagikan Poster Utama Lee Min Ho dan Kim Min Ha yang Mencolok

Sementara Youn Yuh Jung, Lee Min Ho, dan Kim Min Ha mengulangi perannya dari musim pertama. Youn Yuh Jung berperan sebagai Kim Sun Ja di tahun 2000an, sedangkan Kim Min Ha memerankan Kim Sun Ja versi muda di masa kolonial Jepang.

Lee Min Ho berperan sebagai Koh Han Su, pemuda tampan yang menarik perhatian banyak wanita namun memiliki latar belakang yang misterius.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo hyun menghadapi kontroversi yang meningkat setelah beredarnya foto yang memperlihatkan dirinya mencium pipi mendiang aktris Kim Sae Ron....
  • HOT !
    Fandom global BTS, yang dikenal sebagai ARMY, menjadi fokus dari film dokumenter yang sangat dinantikan 'FOREVER WE ARE YOUNG,' yang akan ditayangkan perdana di Festival Film South by Southwest (SXSW) 2025 pada tanggal 10 Maret (waktu setempat)....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)