home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Gummy Puji Kecantikan Jo Jung Suk dalam Film Pilot

Kamis, 18 Juli 2024 15:00 by muthiasp | 530 hits
Gummy Puji Kecantikan Jo Jung Suk dalam Film Pilot
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Jo Jung Suk kembali sebagai Raja Komedi melalui film Pilot yang akan ditayangkan pada 31 Juli mendatang, di mana dia memainkan peran ganda sebagai wanita.

Jo Jung Suk berperan sebagai Han Jung Woo, seorang pilot bintang yang kehilangan pekerjaannya. Untuk mendapatkan pekerjaan baru sebagai pilot, ia menyamar sebagai seorang wanita dan menggunakan nama saudara perempuannya, Han Jung Mi (Han Sun Hwa).

Dalam wawancara terbaru, Jo Jung Suk berbagi mengenai reaksi keluarganya saat melihat video trailer film Pilot. Khususnya, sang istri, Gummy memuji kecantikan sang suami ketika berpenampilan sebagai wanita.

Jo Jung Suk berbagi, "Keluargaku hanya melihat trailernya dan belum bisa melihat previewnya. Keluargaku agak acuh tak acuh. Saat melihat Pilot, aku pikir mereka hanya bereaksi seperti 'Kamu membuat film seperti ini lagi'."

Baca juga: Gummy, IU Hingga Geng Hospital Playlist Ikut Andil dalam Debut Penyanyi Jo Jung Suk

Bintang drama Hospital Playlist ini kemudian mengungkapkan reaksi sang istri, "Istriku, Gummy, mengungkapkan rasa sayangnya dengan berkata, 'Oppa, kamu cantik sekali'."

Jo Jung Suk tertawa saat mendengar tanggapan bahwa dia mirip Park Bo Young. Lalu merespon, "Jika dia (Han Jung Mi) mirip dengannya, saya pikir itu adalah Park Bo Young yang tidak terawat."

"Aku melihat beberapa komentar setelah trailer Pilot dirilis bahwa dia mirip dengan Choi Kang Hee (aktris). Aku minta maaf kepada Choi Kang Hee nuna, tetapi aku pikir kami sedikit mirip jadi itu suatu kehormatan bagiku," candanya.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....
  • HOT !
    G Dragon dan Han So Hee terlibat rumor asmara setelah diduga melakukan lovestagram atau mengunggah foto yang sama di Instagram masing masing....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)