home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Spotify Umumkan '2024 Korean Music Global Impact List', ILLIT No. 1

Kamis, 25 Juli 2024 14:30 by fzhchyn | 309 hits
Spotify Umumkan '2024 Korean Music Global Impact List', ILLIT No. 1
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Spotify telah merilis '2024 Korean Music Global Impact List', yang memilih musik Korea yang paling banyak diputar di luar negeri pada paruh pertama tahun ini.

Daftar tersebut berisi 30 lagu yang paling banyak diputar oleh pengguna Spotify di seluruh dunia, kecuali Korea, di antara lagu-lagu artis Korea yang dirilis mulai 1 Januari 2024 hingga 30 Juni 2024.

Pertama, lagu rilisan artis Korea pada paruh pertama tahun ini yang paling banyak diputar di luar negeri adalah 'Magnetic' milik ILLIT. Disusul oleh lagu 'FRI(END)S' milik V BTS di posisi kedua.

Lagu LE SSERAFIM 'Smart' dan 'EASY' masing-masing di posisi ketiga dan keempat, dan 'SHEESH' milik BABYMONSTER di posisi kelima.

Baca juga: ADOR Ungkap CCTV "Insiden Abaikan" Hanni dan ILLIT hingga Chat dengan Min Hee Jin

Artis yang paling banyak masuk dalam daftar ini adalah member BTS. Selain lagu solo V, BTS sekali lagi membuktikan popularitas global mereka dengan masuk dalam daftar dengan total enam lagu.

Park Jung Joo, kepala tim musik Spotify Korea, mengatakan, "2024 Korean Music Global Impact List dengan jelas menunjukkan pencapaian terkini dan status musik Korea saat ini yang memberikan pengaruh di panggung global."

Dia menambahkan, "Spotify akan terus mendukung musik Korea agar dapat meraih kesuksesan yang lebih besar di pasar global sekaligus menghubungkan artis dalam negeri dengan pendengar di seluruh dunia."

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Dispatch merilis laporan eksklusif yang mengungkap tekanan yang didapat mendiang Kim Sae Ron dalam beberapa tahun sebelum akhir hayatnya, yang melibatkan aktor Kim Soo Hyun dan mantan agensinya, Gold Medalist....
  • HOT !
    Lisa BLACKPINK baru saja mencatatkan debut solo yang luar biasa di berbagai chart Billboard!...
  • HOT !
    Sungjong INFINITE berhasil memenangkan gugatan perdata melawan mantan agensinya, SPK Entertainment. Gugatan ini diajukan terkait pembayaran uang penyelesaian yang belum dibayarkan oleh agensi tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)