home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Taeyeon dan Seohyun SNSD Kembali dengan 'Despicable Me 2' Versi Korea

Jumat, 12 April 2013 12:49 by ningcil | 7257 hits
Taeyeon dan Seohyun SNSD Kembali dengan 'Despicable Me 2' Versi Korea
wonderfulgeneration.net

Setelah sukses mengisi suara untuk film animasi produksi Universal Pictures ‘Despicable Me’ versi Korea pada tahun 2010 lalu, kini dua member SNSD Taeyeon dan Seohyun kembali didapuk sebagai pengisi suara dalam film lanjutannya, yaitu ‘Despicable Me 2’.

Taeyeon dan Seohyun kembali mengisi suara untuk Margo dan Edith, dua dari tiga gadis yatim piatu yang diadopsi oleh seorang pencuri kelas kakap, Gru. Taeyeon akan mengisi suara anak tertua yang paling dewasa diantara tiga gadis kecil tersebut, yaitu Margo. Sedangkan Seohyun akan mengisi suara anak kedua yang suka warna pink namun penggerutu, Edith.

Film ‘Despicable Me 2’ rencananya akan dirilis di Amerika Serikat pada 3 Juli mendatang, dan menyusul di negara-negara lain termasuk Korea Selatan dan Indonesia. ‘Despicable Me’ menceritakan seorang pencuri kelas kakap beranam Gru yang berencana untuk mencuri bulan. Namun Gru menghentikan aksinya ia mengadopsi 3 gadis kecil yatim piatu yang sangat lucu, yaitu Margo, Edith, dan Agnes.

Baca juga: Unit Irene dan Seulgi Hingga Kai EXO Siap Comeback Tahun Ini

Film lanjutannya, ‘Despicable Me 2’ akan lebih menceritakan para bahaya yang menghapiri para minion, makhluk-makhluk mini berwarna kuning yang membantu Gru melancarkan aksinya dan membantu mengurus anak-anaknya. Di versi bahasa Inggris, suara Gru diisi oleh aktor senior Steve Carell, sedangkan Margo diisi oleh Miranda Cosgrove, dan Edith oleh Dana Gaier.

Berikut cuplikan Taeyeon dan Seohyun yang sedang mengisi suara Margo dan Edith dalam 'Despicable Me'

Komentar
  • HOT !
    Xiumin EXO resmi comeback solo pada 10 Maret dengan merilis mini album keduanya yang bertajuk 'Interview X' yang menampilkan lagu utama 'WHEE!'...
  • HOT !
    Kabar duka datang dari dunia hiburan Korea Selatan. Penyanyi terkenal Wheesung telah meninggal dunia secara tragis pada tanggal 10 Maret, di usia 43 tahun....
  • HOT !
    Kwon Yuri baru baru ini berbagi pengalamannya terkait adegan kontroversial dalam film terbarunya. Dalam wawancara yang digelar pada 10 Maret, ia menceritakan berbagai hal menarik seputar film 'Intrusion', karya yang disutradarai oleh Kim Yeo Jeong dan Lee Jung Chan, di mana ia menjadi pemeran utama....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)