home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Wah, 'Adik' INFINITE Akan Segera Debut Sebagai Idola K-Pop!

Selasa, 16 April 2013 11:30 by citra09 | 7310 hits
Wah, 'Adik' INFINITE Akan Segera Debut Sebagai Idola K-Pop!
jiaehime.tumblr.com

Masih ingat dengan program pre-debut INFINITE yang berjudul You’re My Oppa di tahun 2010 silam? Yap, gadis cantik bernama Yoo Ji Ae yang berperan sebagai 'adik' dan diasuh oleh para member INFINITE dalam program tersebut ternyata akan segera debut di bawah agensi yang sama dengan INFINITE, Woollim Entertainment.

Sejak kemunculannya pertama kali dalam program yang juga menceritakan masa pre-debut INFINITE tersebut, para fans sudah menduga bahwa Yoo Ji Ae juga akan debut menyusul Sunggyu dkk. Dan kini akhirnya pihak Woollim mengumumkan bahwa gadis berusia 19 tahun tersebut akan debut di panggung musik Korea. “Akan segera terungkap – www.loveujiae.com.” Tulis Woollim melalui akun Twitter resmi mereka baru-baru ini.

Sejak pengumuman tersebut, banyak yang mengira bahwa Jiae akan debut sebagai salah satu member girlband. Namun, jika dilihat di situs resminya yang hanya menggunakan nama Jiae seorang, maka Jiae diperkirakan akan debut sebagai soloist.

Baca juga: Siap Debut, Ini Dia Bocoran Member Girl Group Baru Woollim Entertainment!

Dalam situs resminya, hanya terlihat foto Jiae dengan nuansa pink dan tulisan ‘Delight’ di sampingnya. Hingga kini, belum ada informasi lebih detail mengenai debut Yoo Jiae. Wah, sudah siap menyambut ‘adik baru’ INFINITE ini, Dreamers?^^

Simak cuplikan tayangan 'You're My Oppa' berikut ini:

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)