home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Terlihat Luka dan Memar, Ada Apa dengan Lengan UEE After School?

Sabtu, 15 Juni 2013 08:00 by citra09 | 4834 hits
Terlihat Luka dan Memar, Ada Apa dengan Lengan UEE After School?
allkpop.com

DREAMERSRADIO.COM - After School sepertinya benar-benar bekerja keras untuk memberikan yang terbaik pada penggemar di comeback nya kali ini. Setelah beberapa waktu lalu kaki Lizzy sempat cedera dan membuatnya terpaksa tak bisa ikut mempromosikan single ‘First Love’ bersama member lainnya, kini giliran UEE.

Meski tak separah Lizzy, namun luka dan memar yang cukup dalam di bagian lengan UEE membuat fans khawatir. Saat tampil membawakan ‘First Love’ dalam showcase comebacknya, bekas luka di lengan UEE pun tertangkap kamera dan para kemudian menjelaskan luka yang ditinggalkan UEE tersebut.

“Kami memiliki banyak luka dan memar di lengan dan kaki, dan fans kami penasaran kenapa bisa seperti itu. Kami ingin memberitahukan kepada kalian, tapi kami tidak ingin mengungkapkan alasannya. Kami belajar Pole dancing mulai dari dasar dan kami percaya bahwa publik akan melihat usaha kami.” Tutur para member dilansir Allkpop.

Baca juga: Bikin Iri, Uee Tunjukkan Badan Atletis di Drama 'Live Your Own Life'

Bahkan Jungah dkk juga mengungkapkan bahwa persiapan comeback ini telah dipersiapkan sejak 6 bulan lalu! Wah, melihat dari aksi comeback mereka yang luar biasa, sepertinya mereka telah menguasai pole dance. Bagaimana menurut kalian?

Photo cr: Allkpop

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)