home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ssstt! Ini Cerita Dibalik Layar Phantom Saat Syuting MV 'New Era'!

Sabtu, 23 November 2013 18:23 by syaifan | 5419 hits
Ssstt! Ini Cerita Dibalik Layar Phantom Saat Syuting MV 'New Era'!
google.com

DREAMERSRADIO.COM - Grup Hip Hop asal Korea Selatan, Phantom dan Geeks akhirnya tiba di Jakarta pada pukul sepuluh malam Jum'at (22/11). Kedatangan kedua grup ini tentunya sudah sangat dinanti-nantikan karena mereka akan menjadi penampil utama di acara KpopVaganza ComMEnity di Gandaria City, besok (24/11)

Menjemput kedua grup ini di bandara Soekarno-Hatta tentu sudah menjadi tugas wajib Dreamers Radio selaku penyelenggara acara. Dan akhirnya, beberapa obrolan seru pun terjadi di dalam mobil yang membawa kami menuju Hotel.

"Itu sangat menyenangkan, aku melihat semuanya tanpa apapun, dan perempuan itu benar-benar telanjang!" seru Sanchez, lead vocal Phantom dengan heboh saat menjelaskan proses syuting video musik terbaru mereka, 'New Era'.

Lanjut Sanchez, saat itu ketiga member Phantom sangat tidak menyangka bahwa mereka akan benar-benar menyaksikan karakter perempuan yang berakting menjadi penari pole dance di depan mata mereka.

Baca juga: Review Film Phantom: Perjuangan Mata-mata Korea Melawan Jepang Demi Keadilan

"HanHae sangat menyukainya, itu pertama kalinya dia melihat perempuan tanpa busana di depan matanya secara langsung. Dan dia tampak benar-benar terkesima sampai-sampai ia melakukan sesuatu yang tidak kami duga," ledek Sanchez kepada member termuda Phantom tersebut.

Tentu saja protes langsung diajukan oleh Hanhae yang menganggap apa yang dibicarakan oleh Sanchez tersebut tidak pernah terjadi. "Nggak, nggak, nggak! Aku tidak pernah seperti itu, jangan percaya dia. Itu bohong!" seru Hanhae dengan nada protes yang diikuti tawa seisi mobil.

Masih banyak cerita-cerita seru Phantom dan Geeks selama di Jakarta, Dreamers! Penasaran apa saja? Tunggu artikel berikutnya yah! ^^ (Syf)

Komentar
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dengan tegas membantah rumor kencan yang menyebutkan aktor ternama tersebut menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)