home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

JKT48 Siap Gelar 'Giant Flashmob' Bareng Penggemar di 'Mahakarya RCTI 25'!

Senin, 18 Agustus 2014 17:51 by syaifan | 9470 hits
JKT48 Siap Gelar 'Giant Flashmob' Bareng Penggemar di 'Mahakarya RCTI 25'!
dreamersradio.com/ahdiar

DREAMERSRADIO.COM - Seperti yang sudah pernah diberitakan sebelumnya, idol group JKT48 dijadwalkan akan ambil bagian dalam acara ‘Mahakarya RCTI 25’ di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Sabtu (23/8) mendatang. Untuk itu, JKT48 pun menyiapkan penampilan terbaik dan spesialnya.

Selain tampil secara full team dengan mengajak keseluruh member dari semua generasinya, JKT48 dikabarkan juga akan menampilkan aksi lain yang akan menarik perhatian penonton yang datang langsung ke lokasi konser.

“Nggak cuma tampil full team dan seluruh generasi, JKT48 nanti juga akan melibatkan semua penonton di Stadion Utama GBK untuk bikin Giant Flashmob. Dan itu akan diadakan di ‘Mahakarya 25 RCTI’ nanti,” jelas Emri Akbaril Syah, Produser Mahakarya RCTI 25 kepada DreamersRadio.Com (15/8) pekan lalu.

Baca juga: Lyodra, Andmesh, SM*SH, JKT48, dan iKON Sukses Mengguncang Panggung JISPHORIA

Tentu saja, aksi Giant Flashmob bersama keseluruh member JKT48 dari semua generasi tersebut akan menjadi sangat menarik, mengingat hal itu dilakukan di Stadion terbesar di Indonesia bersama puluhan ribu penonton lainnya.

Tak hanya JKT48, ‘Mahakarya RCTI 25’ juga akan menampilkan artis-artis internasional lainnya dalam satu panggung seperti Super Junior-M, Agnez Mo dan penampil lokal terbaik seperti Ungu, Kotak, NOAH, hingga Mahadewa.

Sejauh ini, tiket untuk masuk ke acara tersebut dilaporkan masih terjual di sejumlah website penjual tiket untuk beberapa kelas tertentu. Dreamers ada yang berminat nonton Super Junior-M dan flashmob bareng JKT48? ^^ (Syf)

Komentar
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....
  • HOT !
    G Dragon dan Han So Hee terlibat rumor asmara setelah diduga melakukan lovestagram atau mengunggah foto yang sama di Instagram masing masing....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)