home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Sepuluh Tahun Bersama SNSD, Ini Ungkapan Perasaan Seohyun

Rabu, 15 Oktober 2014 17:17 by citra09 | 3952 hits
Sepuluh Tahun Bersama SNSD, Ini Ungkapan Perasaan Seohyun
SMTOWN

DREAMERSRADIO.COM - Menghabiskan waktu bersama-sama selama kurang lebih 10 tahun bukanlah waktu yang sebentar, mulai dari masa training hingga akhirnya debut, inilah yang dialami oleh para member girl group papan atas Korea Selatan, SNSD, termasuk sang maknae, Seohyun.

Menjadi maknae dan memiliki banyak kakak yang selalu mendukungnya tentu menjadi hal yang berkesan bagi Seohyun. Dalam program ‘The TaeTiSeo’, Seohyun pun mengungkapkan perasaannya setelah menghabiskan waktu 10 tahun bersama member SNSD lainnya.

“Terkadang aku membayangkan bagaimana jadinya jika tanpa kakak-kakaku (SNSD). Memang benar aku sudah sangat terbiasa dengan mereka semua karena kami menghabiskan waktu bersama selama 10 tahun, dan aku berpikir ini adalah hal yang wajar bagi mereka berada bersamaku,” tuturnya.

Baca juga: Hyoyeon SNSD Bersiap untuk Comeback Musim Panas

Ia melanjutkan, “Tapi ketika aku berpikir tentang hal bagaimana jadinya jika kami tidak bersama-sama, aku benar-benar sadar bahwa aku sangat bergantung pada mereka (member SNSD).”

Taeyeon pun ikut menambahkan, “Aku sering berpikir bahwa jika bukan karena semangat para member (SNSD), aku tak akan bisa mendapat kesempatan untuk bernyanyi. Aku sangat bergantung pada member lainnya dan aku bangga dengan mereka.” So sweet banget ya, Dreamers^^

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Aktris Gong Min Jung berbagi kabar terbarunya setelah melahirkan putrinya dan kembali ke rumah....
  • HOT !
    Kim Ji Ho dan Kim So Jung dari Dispatch memenangkan penghargaan Reporter of the Month ke 412 (Pelaporan Investigasi Kategori 2), dalam upacara yang digelar oleh Asosiasi Jurnalis Korea....
  • HOT !
    J Hope BTS menggebrak panggung Le Gala des Pièces Jaunes yang diadakan di La Défense Arena di Paris, Prancis pada 23 Januari malam waktu setempat....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)