home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Joy Red Velvet Shock Saat Pertama Kali Bertemu Irene, Apa Alasannya?

Rabu, 16 September 2015 15:00 by tyassss | 20909 hits
Joy Red Velvet Shock Saat Pertama Kali Bertemu Irene, Apa Alasannya?
Image source: onehallyu.c

DREAMERSRADIO.COM - Dalam rangka mempromosikan lagu terbarunya berjudul ‘Dumb Dumb’, grup beranggotakan 5 wanita muda asal SM Entertainment berkesempatan untuk mengunjungi acara radio yang dibawakan oleh Park Kyung Lim di stasiun MBC.

Para member Red Velvet berbagi sejumlah cerita seru yang dimulai dari lagu baru hingga kisah dari masing-masing personal. Paling menarik adalah saat istri virtual dari Sungjae BTOB yaitu Joy menyanjung kecantikan yang dimiliki oleh rekan grupnya, Irene.

Joy mengatakan, “Orang pertama yang aku lihat saat pertama kali aku masuk ke SM adalah Irene. Aku sangat kaget karena dia cantik sekali. Setelah melihatnya, aku mengatakan kepada ibuku bahwa aku pikir tak bisa menjadi selebritis. Aku tidak cukup percaya diri.”


Image source: MBC

Baca juga: Susul Seulgi dan Irene, Joy Red Velvet Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment

Sang MC Park Kyu Lim yang penasaran kemudian bertanya jawaban apa yang diberikan ibunda Joy menanggapi pernyataan anaknya tersebut. “Bahkan ibuku tidak peduli,” jawab Joy yang membuat semua tertawa.

Disamping Joy, member lain yaitu Seulgi juga menyetujui pernyataan Joy dengan mengatakan bahwa ia juga merasa kagum dengan kecantikan Irene.

(tys)

Komentar
  • HOT !
    Telah dilaporkan bahwa sebuah jarum suntik ditemukan di samping jasad penyanyi Wheesung, yang meninggal dunia di rumahnya pada 10 Maret lalu....
  • HOT !
    Jimin BTS, kembali mengukir sejarah di dunia musik internasional. Pada 11 Maret waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa lagu solo Jimin 'Who' berhasil bertahan di chart Hot 100 selama 32 minggu berturut turut. Untuk pekan yang berakhir pada 15 Maret, lagu ini menempati posisi No. 41....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, GOLDMEDALIST, dengan tegas membantah rumor kencan yang menyebutkan aktor ternama tersebut menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)